Dejurnal.com, Bandung – Sejumlah 40 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Sayati, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung hari ini, Selasa (27/6/2023).menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Kepala Desa Sayati Nandar Kusnandar menyebutkan, BLT dari Dana Desa (DD) tersebut untuk tahap I bulan Januari, Februari dan Maret 2023. “Masing-masing KPM menerima Rp 300.000,- per bulan. Para KPM ini tidak terdaftar pada bantuan sosial yang lain, ” kata Nandar seusai penyerahan BLT.
Dalam kesempatan tersebut Nandar juga menyampaikan, pihaknya sedang merehab kantor desa dan memperluad tempat parkir. Untuk mempermudah menuju ruang rapat sekarang dibuat tangga di muka kantor desa, dan ruangan para staf sekarang ditiadakan sekat. Hal ini untuk meningkatkan pelayanan terhadap warga.
Untuk membiayai pembangunan tersebut, Nandar mengaku bermbuk dengan BPD dan warga masyarakat. Selain itu, pertana kali sejak desa ini berdiri, Desa Sayati sidah bisa memprogramkan pembelian mobil siaga untuk keperluan warga, terutama untuk keperluan mengantar warga ke rumah sakit. *** Sopandi