Dejurnal.com, Garut – DPRD Kabupaten Garut gelar sidang paripurna dalam rangka penyampaian Sumpah / Janji Anggota DPRD Kabupaten Garut Pengganti Antar Waktu (PAW) sisa masa jabatan tahun 2019 – 2024 Fraksi PPP.
Berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor : 171/KPA 338 – Pemotda/.2022, tanggal 25 Juli 2022 tentang Peresmian PAW tahun 2019-2024 atas nama Ikah Ratikah berdasarkan Surat Pemerintah Provinsi Jawa Barat Nomor :5036 / KPG.19.03 /Pemotda tanggal 24 Agustus 2022, Hal penyampaian Keputusan Gubernur Jawa Barat tentang pemberhentian dan PAW Anggota DPRD Kabupaten Garut.
Lengkap sudah kini jumlah dari Anggota DPRD Kabupaten Garut sebanyak 50 Orang Anggota dan Unsur Pimpinan DPRD, pelan tapi pasti akhirnya Ikan Ratikah resmi dilantik jadi Anggota DPRD PAW, Selasa tanggal 31 Agustus 2022, dalam Paripurna tersebut nampak hadir Ketua dan unsur pimpinan DPRD beserta anggota DRPD, Bupati Garut, Sekda, Para Asisten Daerah, Para Kepala SKPD, tamu undangan.
Terkait hal tersebut Bupati Garut dalam sambutan pidatonya menyampaikan selamat kepada Ibu Hj. Ikah Ratikah dari Faksi Partai Persatuan Pembangunan yang pada hari ini, resmi dilantik sebagai Anggota DPRD Kabupaten Garut sisa masa jabatan tahun 2019 – 2024, yang menggantikan alm H. Agus Hamdani, yang telah meninggal dunia beberapa waktu yang lalu, dan tentu kita doakan kembali bapak Agus Hamdani itu adalah Bupati Garut ke-25 dan Pimpinan DPRD.
“Semoga segala amal ibadahnya diterima oleh Allah Subhanahu wa ta’ala dalam keadaan khusnul khotimah dan semoga kita terus melaksanakan apa yang telah disampaikan oleh beliau semangatnya untuk tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Garut,” tuturnya.
Bupati Garut pun mengucapkan selamat bekerja tentu sekarang DPRD kita sudah full 50 orang, meskipun di depan masih kurang satu itu adalah Partai Persatuan Pembangunan tapi alhamdulillah sekarang perempuannya naik menjadi 20% tepuk tangan untuk perempuan anggota DPRD Kabupaten Garut.
“Saya kira itu yang saya sampaikan selamat bekerja, dan semoga hubungan eksekutif dan legislatif hari ini dalam keadaan yang sangat konstruktif tentu kami juga terima kasih atas percepat-percepatan yang dilakukan oleh DPRD Garut dan insya Allah kami mohon yang terhormat Ibu pimpinan minggu depan Hari Selasa kami bisa menyampaikan rancangan nota pengantar APBD perubahan 2022 dan sekaligus kami menyampaikan 8 raperda untuk disampaikan kepada DPRD tentang bagaimana hal yang berhubungan dengan pembahasannya, kami serahkan kepada pimpinan dan DPRD yang terhormat saya kira itu yang saya sampaikan terima kasih ” Pungkas Bupati Garut.***Yohannes