DeJurnal.com, Bandung – Ketua Pimpinan Kecamatan Partai Golkar Kecamatan Rancaekek, Uus Kusnadi bertekad untuk membesarkan suara partai di Daerah Pemilihan (dapil) 4 dan khususnya Kecamatan Rancaekek.
Tekad Uus membesarkan suara partai rencananya diimplementasikan dengan mencalonkan menjadi anggota legislatif di Kabupaten Bandung.
“Berawal dari relawan, terus jadi ketua partai tingkat Desa, bendahara PK, dan sekarang menjadi Ketua partai golkar tingkat kecamatan (PK) dan didorong ketua ketua Desa untuk maju jadi dewan,” ujarnya kepada dejurnal.com, Minggu (19/2/2023)
Uus Kusnadi bertekad untuk menjadikan partai golkar mendulang suara terbanyak di dapil 4 dan dirinya bisa menjadi anggota legislatif.
“Minta doa dan dukungannya saja,” ucapnya.
Tujuan Uus mencalonkan diri agar ia bisa menyampaikan program sampai ke tingkat bawah, karena memberi secara pribadi terbatas, kalau jadi dewan ada fasilitas, e-pokir dan aspirasi. “intinya ingin lebih bisa berkarya dan bermanfaat untuk masyarakat banyak,” tandasnya.
Uus mengungkapkan, dorongan dirinya menjadi calon legislatif karena ada keluhan bahwa jika aspirasi belum menyentuh ketua ketua partai d tingat Desa.
“Sebagai kader dan Ketua PK Partai Golkar, saya menghimbau jaga kesolidan untuk meraih suara dan Golkar jadi pemenang,” pungkasnya.***Deri Acong