Dejurnal.com, Bandung – Rapat Pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkades Desa Bumiwangi kecamatan Ciparay kabupaten Bandung, berlangsung di GOR desa Bumiwangi, selesai tepat Pukul 21,00 WIB, Rabu (11/10/2023).
P2KD mengumumkan dan membacakan Berita Acara hasil pemungutan suara dan Penghitungan Suara Pemilihan Kepala Desa Bumiwangi tahun 2023.
Sesuai dengan Berita Acara hasil yang di peroleh masing-masing Calon sebagai berikut, Nomor Urut 1 ( Dede Saepuloh) memperoleh Suara Sah sebanyak 1884 suara, Nomor Urut 2 (Lukmanul Hakim ) memperoleh Suara Sah sebanyak 1953 suara, Nomor Urut 3 (Aan Andayana) memperoleh Suara Sah sebanyak 1.259 suara. Nomor Urut 4 (Rita Sriyani) memperoleh Suara Sah sebanyak 763 suara dan Nomor Urut 5 (Ade Irfan Al-Anshori) memperoleh Suara Sah sebanyak 1036 suara.
Dengan demikian Lukmanul Hakim, unggul dari ke empat calon lainya dan dinyatakan Calon Kepala Desa Terpilih untuk Periode 2023-2029. adapun jumlah suara masuk sebanyak 7109 suara, sedangkan jumlah suara tidak sah sebanyak 214 suara dan suara sah sebanyak 6895 Suara. Pemilihan kepala desa bumiwangi berjalan dengan tertib dan lancar.
Seusai acara, Camat Ciparay Rachmat S.Ip.M.M, menyampaikan, alhamdulilah malam ini kita jam 21,00 Wib kita telah melaksanakan rapat pleno P2KD berkaitan dengan penetapan calon terpilih kepala desa bumiwangi.
“Saya sampaikan ini mulai dari tahap awal dari mulai pembentukan P2KD kemudian penyusunan tartib penyerahan persaratan dan selanjutnya tiap tahap kita disini betul – betul diuji sama Alloh SWT tetapi alhamdulilah kita bisa melewati dan bisa melaksanakannya,” ucapnya.
Lanjut Rachmat S.Ip.M.M, alhamdulilah, kami bersama rekan-rekan muspika, Danramil, Kapolsek, BPD dan Ketua P2KD telah bekerja dengan orang -orang yang hebat yang semangat tentunya untuk menghasilkan pemimpin desa Bumiwangi, desa bumiwangi yang siap memimpin desa bumiwangi ke depannya dan membangun serta tetap mensejahterakan masyarakatnya.
“Selain itu juga kepada kepala desa terpilih kami semua mengucapkan selamat berjuang selamat membangun desa bumiwangi kedepannya itu mungkin yang saya bisa sampaikan,” Pungkasnya.***Agus Rachmat