BerandaGerbangDesaHeboh! Warga Desa Simpang Temukan Tumpukan Batu, Diduga Miliki Nilai Sejarah

Heboh! Warga Desa Simpang Temukan Tumpukan Batu, Diduga Miliki Nilai Sejarah

Dejurnal.com, Garut – Warga masyarakat Desa Simpang Kecamatan Cibalong dikejutkan dengan penemuan batu-batu yang tertimbun di Kawasan Gunung Pasir Eurih, warga menduga batu-batu tersebut sisa peninggalan era kolonial Belanda.

Penemuan tumpukan batu tersebut tentunya membuat heboh dan penasaran warga masyarakat sekitar sehingga berbondong-bondong datang untuk menyaksikan langsung tumpukan batu tersebut.

Bahkan ada sebagian warga yang beranggapan tumpukan batu itu menyimpan harta Karun atau adanya bongkahan emas.

Menurut salah satu warga, dirinya penasaran ingin memastikan kebenaran atas penemuan batu dan banyak yang mengatakan itu bisa jadi harta Karun yang berasal dari jaman dahulu.

Kepala Desa Simpang, H. YADI KURNIADI S,Pd membenarkan atas informasi tentang warganya yang telah menemukan bongkahan batu.

“Iya pak, kabar dari warga ada galian batu lagi di gali, cuma batu apanya belum tau persis,” ujar Kades saat dikonfirmasi melalui aplikasi perpesanan, Jumat (1/11/2024).

Menurut kades, temuan tumpukan batu tersebut baru di gali gali manual sama warga. “Penemunya, pak Ana, Kurang lebih semingguan kalau gak salah,” pungkasnya.

Untuk memastikan tumpukan batu yang menghebohkan warga Desa Simpang ini tentunya diperlukan penelitian oleh para ahli.***Yohaness

Lihat video terkait :

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI