BerandaGerbangDesaKades Cukanggenteng Rosiman Bangga Pindah Kantor Bertepatan dengan Hari Desa Nasional

Kades Cukanggenteng Rosiman Bangga Pindah Kantor Bertepatan dengan Hari Desa Nasional

Dejurnal.com, Bandung- Kepala Desa Cukanggenteng Kecamatan Pasirjambu Kabupaten Bandung, Rosiman mengaku merasa bangga dan bersyukur karena bertepatan dengan momen Hari Desa Nasional 2025 dirinya dan perangkat desa yang dikepalainya resmi menempati kantor baru mulai Selasa (14/1/2025).

Kantor baru dan Geding Serba Guna yang baru diresmikan itu terletak beberapa meter dari jalan provinsi (Jalan Raya Pasirjambu -Ciwidey) sehingga menurut Rosiman akan lebih nyaman melayani masyarakat.

“Alhamdulilah saya sangat bangga dan bersyukur karena bertepatan dengan Hari Desa Nasional saya bisa meresmikan kantor baru Desa Cukanggenteng dan Gedung Serba Guna. Mudah-mudahan bisa memberikan pelayanan yang maksimal terhadap masyarakat,” kata Rosiman di sela-sela acara Peresmian Kantor Baru dan Desa Cukanggenteng yang diisi juga dengan tablig akbar dari Ustadz Nama Gerhana.

Rosiman yang baru menjabat satu periode mengaku akan mendukung program Bupati Bandung agar warganya makin besar. Terhadap jabatan kepala desa yang ditambah 8 tahun, Rosiman bersyukur karena dengan panjangnya waktu akan lebih mudah menjalankan visi dan misi desa.***Sopandi

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERKINI