Dejurnal.com, Bandung – Di tengah pandemi covid-19, ketersediaan stok darah sangat dibutuhkan, hal ini yang mendasari personel Bengkel Pusat Peralatan Pusat Peralatan Angkatan Darat (Bengpuspal Puspalad) ikut peduli terhadap sesama dengan kegiatan donor darah.
Demikian di sampaikan Kepala Bengpuspal Puspalad Kolonel Cpl Octovianus Oskar E, S.I.P, dalam keterangannya di Bandung, Jawa Barat, Minggu (13/9/2020).
Dijelaskan Kolonel Cpl Oscar sapaan sehari-harinya, dirinya bersama 19 personel Bengpuspal ikut menyumbangkan darah yang di gelar di Kantor RW 01 Binong Utara, Desa Warung Jambu No. 28, Kelurahan Kebun Kangkung, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (13/9/2020).
“Di tengah pandemi Covid-19 ini, kebutuhan darah semakin meningkat, yang kami lakukan sebagai wujud kepedulian Bengpuspal Puspalad kepada masyarakat khususnya warga lingkungan sekitar, karena satuan kami juga bagian dari lingkungan warga di sini,” ujarnya.
Lanjutnya menyampaikan, selain berpartisipasi kegiatan yang di laksanakan oleh warga Binong Utara yang di gagas oleh Ketua RW 01 Amir Zaelani, juga sekaligus melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial terbatas dari Bengpuspal kepada warga sekitar melalui donor darah.
“Inilah bentuk kecintaan kami kepada masyarakat sekaligus juga mengedukasi masyarakat pentingnya kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan bantuan. Setetes Darah. Karena, setetes darah dapat menyelamatkan banyak kehidupan,” ujar Kolonel Oscar.
Selain itu, Ia menyampaikan, sebelum di gelar kegiatan donor darah di wilayah Binong Utara ini juga telah di ylakukan penyemprotan cairan Disinfektan oleh personel Bengpuspas Puspalad, dibantu oleh pesonel dari Gupusmu I dan personel dari Paldam III/Siliwangi.
“Sebelum kegiatan donor darah ini, personel kami juga melakukan penyemprotan Disinfektan di seluruh rumah warga yang berada di lingkungan RW 01 ini sebagai pencegahan penyebaran Covid -19. Hal ini sebagai kontribusi kami kepada lingkungan agar terhindar dari wabah ini,” pungkas Kolonel Cpl Oscar. ***(Udg)