Dejurnal.com, Garut – Warga Perum Cluster Al-Fath Kp. Cikalong Desa Tanjungsari Kecamatan Karangpawitan menggelar lomba agustusan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 78, Minggu (20/08/2023).
Lomba agustusan ini digelar warga untuk menjalin silaturahmi dan keakraban yang notabena masih baru, karena Perum Cluster Al-Fath terbilang kurang lebih satu tahunan dibangun dan sudah di huni kurang lebih 50 unit rumah.
Warga pun antusias mengikuti lomba agustusan tersebut dengan sukarela memberikan sumbangan untuk memeriahkan acara.
Menurut koordinator lomba, Budhan mengatakan bahwa lomba agustusan warga di Perum Cluster Al Fath sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan keakraban.
“HUT kemerdekaam ini momen baik, kita manfaatkan agar warga penghuni bisa saling kenal mengenal satu sama lain,” ujarnya.
Lanjut Budhan, untuk jenis lomba seperti biasa saja, lomba makan kerupuk, balap kelereng, pukul air plastik, masukan kawat keranjang ke tali rapia dan nangkap ikan.
“Intinya para orang tua dan anak-anak di perum ini bisa saling kenal mengenal dengan suasana ceria dan bersuka ria,” pungkasnya. ***Deri Acong