Oleh : Sopandi *)
HM Dadang Supriatna akhirnya sah jadi Dalem Bandung 1 setelah dirinya dan Sahrul Gunawan dilantik Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2021-2026 di Gedung Sate, Jalan Dipenogoro, Bandung, Provinsi Jawa Barat, Senin (26/4/2021).
Kang DS sapaan akrab HM Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung 2020 dengan meraih 928.602 suara, mengungguli dua pasang lawannya, Hj Kurnia Agustina-Usman Sayogi dan Yena Iskandar Masoem-Atep.
Kendati Kang DS dan Aa Arul sapaan Sahrul Gunawan sudah dinyatakan unggul, masih harus berjuang melewati rintangan, karena gugatan paslon Nia-Usman ke Mahkamah Konstitusi (MK).
MK menolak gugatan Paslon Nia-Usman sehingga Paslon Bedas ditetapkan KPU Kabupaten Bandung sebagai pemenang Pilkada. Menggantikan Dadang M Naser setelah habis masa jabatannya.
Kang DS sebagai anak desa yang terlahir dari keluarga sederhana, pengusaha bata merah warga Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung. Sederhana namun kerja keras dan semangatnya mampu merubah nasibnya sehingga ia meraih kesuksesan.
Suami dari Hj Emma Dety ini merubah nasibnya mulai dari usaha kecil-kecilan sebagai suplier bata merah dan bahan bangunan yang membuka peluang menjadi kontraktor.
Dukungan dan doa dari keluarga dan orang tuanya kunci awal perubahan Kang DS. Ia mulai meniti karier menjadi Kepala Desa Tegalluar selama dua periode (1998-2006 dan 2006-2012).
Dunia politik membuka jalan menanjaknya karier Kang DS. Ia menkadi terus menanjak. Ia menjadi Ketua DPD KNPI Kabupaten Bandung periode 2004-2007 dan 2007-2011 kuga aktig di beberapa organisasi kepemudaan lainnya, hingga dia terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Partai Golkar selama dua periode (2009-2014 dan 2014-2019).
Tak cukup di situ, dia mencalonkan diri di DPRD Provinsi Jawa Barat untuk daerah pemilihan Kabupaten Bandung dan berhasil terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2019-2024, pada Pemilihan Umum Legislatif 2019.
Meski harus melepas jabatannya sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat walau belum dijalani genap satu tahun, dengan berbagai pertimbangan Kang DS mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Bandung saat penjaringan bakal calon di Partai Golkar.
Karena perhitungannya matang, meski gagal dalam penjaringan bakal calon di Partai Golkar, Kang DS hengkang dari partai yang mengawali keberangkatannya berkecimpung di dunia politik dan berlabuh ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Selain PKB yang mengusulkan Kang DS untuk menjadi calon Bupati Bandung, partai Nasdem yang mengusulkan Sahrul Gunawan untuk menjadi calon Wakil Bupati mendampingi Kang DS, partai Demokrat, PKS, serta beberapa partai yang tidak memiliki kursi di DPRD Kabupaten Bandung mendukung Kang DS hingga bulatlah Dadang Supriatna – Sahrul Gunawan dengan jargon Bedas (Bersama Dadang Supriatna- Sahrul Gunawan) sukses unggul di Pilkada 9 Desember 2020.
Seminggu sesudah peringatan hari jadi Kabupaten Bandung (20 April 2021). Di usia ke-380 itu Kabupaten Bandung memiliki pemimpin baru. Tentu saja dengan harapan baru.***
*) Penulis jurnalis dejurnal.com, tinggal di Kabupaten Bandung.