BerandadePolitikKetua BTN DPW PKS : Jika Partai Politik Ingin Menang Sejahterakan Petani

Ketua BTN DPW PKS : Jika Partai Politik Ingin Menang Sejahterakan Petani

Dejurnal. com, Bandung – Ada 3,2 juta petani di Jawa Barat, jika partai politik ingin menang harus perhatikan petani. Jika membela petani PKS akan jadi partai besar di Jawa Barat.

Demikian dikatakan Ketua Bidang Tani dan Nelayan (BTN) DPW PKS Jawa Barat H. Didi Sukardi, SE saat launching Sekolah Tani di Ciwidey, Kabupaten Bandung, Ahad (24/10/2021).

Dengan tage line PKS bersama petani, menurut Didi PKS bertekad memperjuangkan para petani agar lebih sejahtera.

“Berbicara masalah petani adalah penunjang lapangan kerja, penyumbang devisa paling besar. Bicara petani adalah tentang ketahanan pangan yang mengokohkan pangan nasional,” kata Didi.

Namun petani juga, lanjut Didi permasalahan yang dihadapinya banyak. Di antaranya Kepemilikan lahan. “Petani yang memiliki lahan sendiri sangat sedikit, hanya 0,2 persen. Kebanyakan hanya sebagai buruh tani atau penggarap. Permaslahan modal dan tata niaga pertanian,” ungkapnya.

Karenanya, BTN Jabar aku Didi, hadir untuk kesejahteraan petani. Ia menyebutkan BTN punya program sekolah tani, dengan sasaran utama kaum milenial.

Salah satu alasan sasaran kaum milenial itu, terang Didi, karena dari 3,2 juta petani di Jabar mayoritas berusia 40 tahun ke atas. Sekolah Tani memberi motivasi petani muda agar bangga jadi petani sampai sukses. Memberi pembinaan, teknik pertanian dan tata niaga.

BTN Jabar menjalin kerja sama dengan para pengusaha dan insfektor untuk memasarkan pertanian, guna menghindari petani merugi dengan harga yang tak menentu.

Didi berharap program yang dilakukan BTN Jabar dalam melakukan pembinaannya kepada para petani, diikuti pula oleh BTN kabupaten/ kota se Jawa Barat .***Sopandi

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI