Dejurnal.com, Bandung- Di bulan Ramadhan ini, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Bandung menggelar berbagai lomba, di antaranya bertutur, menggambar dam mewarnai, menulis surat untuk Bapak Bupati Bandung dan Bunda Literasi Kabupaten. Kegiatan ini diberi nama Bedas Literasi Ramadhan (Berlian).
Kepala Dispusip Kabupaten Bandung, H. Yosep Nugraha mengatakan, kegiatan ini sebagai momentum peringatan Hari Jadi Kabupaten Bandung yang ke-381.
Sedangakan tujuan dari kegiatan tersebut, menurut Yosep Nugraha, yakni ada dua. Pertama untuk membangun tradisi baru, yaitu tradisi berliterasi.
“Kita menginginkan masyarakat Kabupaten Bandung, dari mulai anak-anak sampai dewasa, membangun kebiasaan berliterasi. menulis, bercerita, dan kebiasaan mendengar. Sehingga mereka memiliki kemampuan atau talen literasi yang cukup dalam merespont tantangan jaman, ” kata Yosep disela lomba menggambar dan mewarnai di Gedung Dispusip, Rabu (13/4/2022).
Yang kedua, sebut Yosep ingin membangun tradisi baru di bulan Ramadhan. “Kalau jaman saya dulu main layangan, menyulut petasan, menyalakan kembang api l, dan sebagainya. Sekarang anak-anak di Bulan Ramadhan itu, literasinya buat yang baru. Menggambar, menulis, dan mewarnai, ” katanya.
Dalam kegiatan tersebut, menurut Yosep ada makna-makna yang positif bagi pengembangan kualitas manusia. Sehingga diharapkan ke depan mereka menjadi generasi pembelajar yang setiap saat dapat memetik hikmah dari peristiwa apapun, fakta apapun, untuk kemudian bisa direspon dengan sebaik-baiknya.
Lomba ini berlangsung dari tanggal 13 hingga 20 April 2022. Peserta lomba tingkat SD, yang sebelumnya merupakan juara tingkat kecamatan. *** Sopandi