Dejurnal.com, Subang – Dengan di adakanya Konfrensi PWI Kabupaten Subang akhirnya lima belas menit kemudian Zenal Mutaqin terpilih secara aklamasi jadi Ketua PWI Subang priode 2022-2025.
Kegiatan Konfrensi PWI Subang, digelar di Expos Coffee Jl. Komplek Bumi Abdi Praja Kelurahan Sukamelang Kabupaten Subang.
Kegiatan Konprensi PWI Subang, berjalan lancar dan khidmat yang di pimpin langsung oleh jajaran pengurus PWI Jawa Barat, untuk pemilih diikuti oleh 15 orang Anggota yang sudah memiliki kartu Biru anggota PWI Biasa dan yang memiliki Kartu Biru anggota muda sebagai peninjau, seluruh anggota mempercayakan dan memberi mandat penuh kepada Zenal Mutaqin, untuk memimpin sebagai ketua PWI Subang Priode 2022 sampai dengan 2025.
Menurut Ketua PWI Kabupaten Subang Zenal Mutaqin saat di wawancarai oleh dejurnal.com mengatakan dengan di adakanya Konfrensi PWI,dan saya sebagi ketua terpilih, bahwa Oraganisasi Kewartawanan Satu-satunya di Seluruh Indonesia yang paling di tuakan, khusus di Kabupaten Subang harus ada perubahan di internal PWI,baik secara administrasi maupun secara ke Organisasian, Rabu (27/7/2022)
Hal serupa di katakan oleh Wakil Ketua Bidang PWI Jawa Barat Ahmad Syukri dalam sambutannya sekaligus memimpin sidang untuk Pelaksanaan Konfrensi,secara aklamasi alhamdullillah pelaksanaan musyawarah untuk memilih Ketua dan membentuk kepengurusan PWI Subang Priode 2022-2025 berjalan aman dan kondusif.
Mengingat ada satu orang yang dicalonkan dan tidak ada calin lagi maka yang diusung oleh anggota PWI Subang, adalah sdr Zenal Mutaqin, pada Pleno terbuka secara musyawarah mupakat akhirnya sdr Zenal Mutaqin dinyatakan sah sebagai Ketua PWI Subang Priode 2022-2025.” Ungkapnya
H. Yaman sebagai Sekertaris PWI Subang mengatakan mudah-mudahan dengan terpilinya Kepengurusan PWI Subang yang baru harus ada perubahan yang signifikan terhadap kemajuan organisasi PWI apalagi dengan pergantian seluruh pengurus PWI Subang yang di pimpinan oleh sdr Zenal Mutaqin harus bisa maju bukan untuk kepentingan pribadi tapi untuk kepentingan bersama dalam menjalankan roda organisasi PWI Subang harus bisa propesional.***Asep