Dejurnal.com, Bandung – 119 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Margahayu Tengah (Marteng), Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD).
Kepala Desa Marteng Asep Zaenal Mahmud menyerahkan secara simbolis BLT tersebut di GOR Desa Marteng, Selasa (18/10/22).
BLT tersebut, kata Asep Zaenal Mahmud untuk bulan Juli, Agustue, dan September, perbulan Rp 300 ribu, sehingga masing-masing KPM menerima Rp 900 ribu.
Jumlah KPM tersebut dari 16 RW yang ada di Desa Marteng dan disesuaikan dengan tingkat keadaan ekonomi warga. Kepala desa berharap warga memanfaatkan bantuan tersebut untuk kebutuhan pokok. ***Sopandi