Dejurnal.com, Sukabumi – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Taman Sari Kecamatan Cikidang geger dan menjadi buah bibir atas kemenangan telak cakades pendatang baru dan menjadi sejarah dalam dunia Pilkades.
Diketahui, sejumlah desa di Kabupaten Sukabumi menggelar Pilkades secara serentak, Senin (25/9/2023).
Arya Sapei, calon kepala desa Taman Sari berhasil meraih simpati warga dengan jumlah suara telak dan fantastis, dari 4.975 hak pilih berhasil menggaet 3.342, jauh melampaui lawan-lawannya.
Arya Sapei dikenal sebagai pendatang baru dalam kancah Pilkades, namun karena rekam jejaknya yang dikenal sebagai warga yang dermawan dan nyentrik, mampu merampas suara dalam kontestasi kepala desa Tamansari.
Data yang di peroleh dejurnal.com dari Pilkades Tamansari, Arya Sapei meraih 3.342 suara, Emus 202 suara, Asep Saripudin 94 suara dan terakhir kepala desa petahana 97 suara. Kemenangan suara seperti Arya Sapei tentunya jarang terjadi apalagi untuk pendatang baru
Disela sela penghitungan suara, Arya Sapei mengucapkan terimakasih kepada semua masyarakat juga para relawan dan tim ses yang telah bahu membahu memperjuangkan hal ini.
“Tentunya nanti kedepan semua warganya baik yang memilih dirinya baik yang tidak, mari kedepan untuk bahu membahu juga membangun desa taman sari ini menjadi lebih baik, baik secara gagasan atau pun hal lainnya. terimakasih untuk semua pihak juga Forkopimcam yang telah menjaga acara ini berlangsung dengan aman juga tertib,” pungkasnya.***Aldy