Dejurnal.com, Kab. Sukabumi – Desa Berkah Kecamatan Bojonggenteng melakukan pembagian BST, bantuan sosial tunai tahap ketiga.
Dengan jumlah 367 orang KPM hari ini Senin tgl 13-07-2020.menerima kembali pembagian yang sama dari sebelum nya menurut Kades Andri ketika di temui media dejurnal.com menuturkan agar semua penerima bantuan ini dapat sedikit berpikir bagaimana cara nya menghemat dalam menggunakan anggaran yang diterima.
“karena yang menerima tentunya harus bersyukur karena di desa berkah sendiri lebih dari 500 KK yang tidak mendapatkan bantuan tersebut dengan kondisi itulah kami pihak desa berharap ingin segera kembali seperti biasa lagi agar desa pun tidak mendapatkan tekanan tekanan dari pihak warga yang tidak mendapatkan nya,” ujarnya.
Hal itu, lanjut Kades, tentu akan menghambat dan mengganggu keberlangsungan kinerja kami di desa dan kami pun tidak bisa lakukan hal yang signifikan melakukan upaya perubahan data karena pada dasar nya data tersebut sudah tercantum di pusat.
“semoga semua yang mendapat kan memiliki rasa nikmat syukur kebanding dari yang tidak mendapatkan,” katanya.
Dalam kegiatan tersebut nampak hadir Bhabinsa pak Wawan dan bapak Sobandi dari sebagai kasi trantib kecamatan Bojong genteng dan bhabinmas Polsek bojonggenteng.***Aldy