Dejurnal.com, Kab. Sukabumi – Biasanya seorang driver atau supir ambulan adalah seorang laki-laki, namun hal berbeda ada di Kabupaten Sukabumi dimana driver atau supir ambulan seorang perempuan.
Cucu Sumiyati, perempuan warga Desa Bojongkerta Kecamatan Warungkiara ini berproprefesi sebagai supir ambulan di salah satu desa.
Kepada dejurnal.com, Cucu Sumiyati mengungkapkan bahwa dirinya menikmati pekerjaan sebagai supir ambulan yang sudah hampir dua tahun dijalani.
“Ada sisi tantangan dan dalam menjalankan tugas sebagai driver terkadang harus bergegas untuk jemput pasien di malam hari dan bahkan jika memang kondisinya harus di lakukan secara layaknya laki laki pada umumnya, tidak jarang juga angkat jenajah yang memang sudah meninggal hal ini pun dilakukan dengan senang hati dan profesional,” tuturnya.***Rudini