Dejurnal.com, Garut – Pemerintah Kelurahan Suci Kaler kecamatan karangpawitan melaksanakan pembagian bantuan sosial (bansos) serentak untuk PKH dan BBM sebanyak 670 Keluara Penerima Manfaat (KPM) dengan pola dua shift, Jumat (25/11/2022).
Menurut Lurah Suci Kaler, Asep Solahudin, S.H.I , untuk pembagian bansos shift pertama diperuntukan bagi RW 1, 2, 9, 10 dan 12 , untuk sisanya setelah jumatan. “Kelurahan Suci Kaler seluruhnya ada 13 RW,” ujarnya.
Menurut Asep Solahudin, kelurahan hanya sebagai fasilitator untuk menyalurkan saja. “Terkait data, kami pun berharap untuk divalidasi kembali karena banyak warga yang tak mampu belum dapat bansos,” ungkapnya.
Untuk para KPM, lanjut Asep, semoga bantuan sosial ini bisa dimanfaatkan dengan baik untuk membantu perekonomian yan sedang sulit. “Saya berharap KPM mengalokasikan uangnya untuk keperluan bahan pokok,” pungkasnya.***Deri Acong