Dejurnal.com, Garut – Ketua Yayasan Zaharatul Jannah Akbar meradang dan tidak terima dengan adanya tudingan SMP IT Tunas Bangsa dibawah naungannya disebut sekolah swasta fiktif.
Pasalnya, tudingan tak mendasar yang dilontarkan salah satu SMPN di selatan Garut itu menciptakan ketidaknyamanan siswa dan para orang tua di SMP IT Tunas Bangsa, ditambah dengan adanya panggilan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, pada Selasa 6 Juni 2023 lalu.
Baca juga : KCD Pendidikan XI Himbau Masyarakat Hati-Hati Daftarkan Anak ke SMK Belum Berijin
“Saya kaget tiba-tiba dipanggil Disdik Garut. Ternyata ada yang laporan bahwa keberadaan SMP IT Tunas Bangsa yang kami kelola dituding fiktif oleh pihak salah satu SMP Negeri di Cikelet,” ungkap Ketua Yayasan Zaharatul Jannah Akbar, Eva Sudiana, S.Pd.I., M.Pd, Kamis (8/6/2023).
Ia menuturkan awalnya tidak tahu ada tudingan fitnah tersebut, pihaknya mengetahui justru setelah dirinya dipanggil pihak Disdik Kabupaten Garut.
“Tudingan ini jelas tidak bisa kami terima. Ini fitnah. Saya sebagai Ketua Yayasan Zaharatul Jannah Akbar akan melakukan langkah hukum, jika tidak ada niat baik dari pihak-pihak terkait,” ungkapnya.
Eva menjelaskan, legalitas serta Dapodik SMP IT Tunas Bangsa sudah jelas terdaftar di Kemendikbud.
“Kasus ini tidak bisa dibiarkan, ini sudah menyangkut marwah dunia pendidikan di Garut. Dalam waktu dekat ini kami akan melakukan audensi dengan pihak DPRD maupun pihak Disdik Garut,” tandasnya.
Imbas dari fitnah ini, lanjut Eva, peserta didik dan orang tua siswa di SMP IT Tunas Bangsa menjadi tidak kondusif.
“Dengan tudingan dan fitnah ini, para guru, anak-anak didik kami, dan orang tua siswa di SMP IT Tunas Bangsa menjadi tidak tenang,” tandasnya.
Eva berharap, Dinas Pendidikan Kabupaten Garut lebih baik lagi dalam melakukan pengawasannya terhadap sekolah yang berada dibawah naungannya.
“Tentunya saya berharap, pihak Disdik Garut memberikan pengawasan kebijakan lebih baik lagi, khususnya terhadap sekolah sekolah yang berada dibawah naungannya. Jangan sampai malah menganggu stabilitas dan kondusifitas proses kegiatan belajar mengajar,” katanya.
Baca juga : Tiga “PR” Besar Ini Menanti Sentuhan Kadisdik Garut Kedepan
Menurut Eva, SMP IT Tunas Bangsa merupakan salah satu sekolah swasta yang berlokasi di kawasan Kampung Ciserehan RT 01 RW 03, Desa Girimukti, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
SMP IT Tunas Bangsa sudah terakreditasi BAIK di Badan Nasional Akreditasi Sekolah/Madrasah dengan Nilai 81 dan tercatat NPSN dengan Nomor 70003310.
“Jadi tudingan bahwa SMP IT Tunas Bangsa adalah sekolah swasta fiktif merupakan fitnah. Dan fitnah itu lebih kejam dari pembunuhan,” pungkasnya.***Red