Dejurnal.com, Bandung – Rembug Bedas ke-84 Bupati Bandung, Dadang Supriatna di Kecamatan Cileunyi merupakan Rembug Bedas terakhi di tahun 2023. Rembug Bedas baru akan kembali dilaksanakan pada 8 Januari 2024.
Rembug Bedas terakhir itu digelar di GOR Bulutangkis Hidayat Jalan Cibiru Hilir No. 15 RT 02/RW 01 Desa Cibiru Hilir Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung, Jumat (29/12/2023).
Sebelumnya, pada hari yang sama, Bupati Bandung melaksanakan Rembug Bedas ke-82 di GOR Jati Sport Desa Jatiendah Kecamatan Cilengkrang dan Rembug Bedas ke-83 di SMK Bhakti Nusantara Jalan Percobaan Kampung Tagog Kidul No. 15 RT. 03/15 Desa Cimekar Kecamatan Cileunyi.
Bupati Bandung juga melaksanakan Jumat Keliling (Jumling) ke-83 di Masjid Jami Miftahul Falah Jalan Percobaan Cikalang RT 04/RW 12 Desa Cileunyi Kulon, Kecamatan Cileunyi.
Pada Rembug Bedas ke 84 itu Bupati Bandung sangat mensuport pendirian bangunan SMAN baru di Kecamatan Cileunyi, walaupun kewenangan Provinsi Jawa Barat.
“Saya akan berjuang untuk mendirikan SMAN baru di Cileunyi. Kita akan survei lokasi atau lahannya dulu. Sementara untuk mendirikan SMPN baru sudah dilaksanakan dua SMPN, yaitu SMPN Cileunyi 4 dan 5 di Kecamatan Cileunyi,” katanya.
Dadang Supriatna pun sempat membahas rencana pembangunan Jalan Lingkar Cileunyi yang belum juga beres hingga saat ini. Jalan Lingkar Cileunyi itu nyambung ke Kota Bandung. Wacana pembangunan jalan Lingkar Cileunyi itu mulai digulirkan sejak ia masih menjadi anggota legislatif.
Dadang Supriatna juga merespon apa yang menjadi harapan masyarakat terkait dengan rencana normalisasi Sungai Cimariuk untuk penanggulangan ancaman banjir di Kecamatan Cileunyi.
Untuk penanggulangan banjir di kawasan Tegalluar, Dadang Supriatna merencanakeun pembangunan enam danau. Rencana tu terus dikomunikasikan dengan pemerintah pusat,
Dadang Supriatna menyebut, di Kecamatan Cileunyii ada lima desa yang masuk kawasan strategis Tegalluar,; Desa Cibiru Hilir, Desa Cimekar, Desa Cinunuk, Desa Cileunyi Wetan dan Desa Cileunyi Kulon. Dengan adanya pengembangan kawasan ini diharapkan memberikan manfaat bagi masyarakat.*** Sopandi