Dejurnal.com, Garut – Puluhan warga yang memiliki areal persawahan di bagian utara Dukuh Duwet, Desa Bancar, Kecamatan Bungkal, Ponorogo, Jatim menghadapi musim penghujan melakukan gotong royong atau melakukan kerja bakti untuk penimbunan jalan (ngurug) di areal persawahan Dukuh Duwet bagian utara. Gotong royong dilaksanakan Rabu (28/10/2020) pagi.
Menurut Tubari salah satu tokoh warga menyampaikan bahwa gotong royong merupakan kesadaran para petani. “Dengan kesadaran sendiri para petani disini kompak melakukan kerja bakti ngurug jalan agar jika hujan datang tidak becek,” ungkap Tubari.
Sementara material urug diambilkan dari pasir sungai Kajang. “Pengurug an jalan ini cukup menggunakan pasir sungai Kajang menggunakan angkong dan gerobak,” tambahnya.***Muh Nurcholis