Dejurnal.com, Karawang – Kades Sukaluyu Hj Lina Herlina berikan suport terhadap para pengurus dan kader Posyandu RW 05 Blok D Perumnas BTJ khususnya umum para kader Posyandu lingkup desa Sukaluyu.
“kita semua harus semangat dalam menjalankan tugas sosial membatu bidan desa menyehatkan keluarga ibu dan anak (KIA),” kata Kades Sukaluyu Hj Lina Herlina di kantornya, Senin (14/6/2021) usai memberikan pengarahan kepada para stap kaur dan para Kadus.
Menurut Hj Lina Herlina hendaknya para kader dan pengurus Posyandu guyub dan selalu semangat dalam mengemban amanah yang diberikan Kades agar seluruh program kesehatan ibu dan anak dan kesehatan masyarakat dapat terlaksana dengan baik.
Dikatakan kekompakan para kader dan pengurus posyandu merupakan kunci utama dalam menjalankan tugas sosial karena keberhasilan itu berawal dari guyub dan kompak sehingga meringankan tugas kolektip.



“Alhamdulilah Posyandu Blok D guyub sehingga sudah mulai gelar penimbangan bayi, terlebih pungsi pos palayan terpadu sangat penting keberadaannya ditengah masyarakat guna membantu bidan desa dalam tugas menyehatkan balita dan ibu hamil serta kesehatan lingkungan masyarakat untuk itu dibutuhkan para kader posyandu yang tangguh dan kompak dalam menjalankan tugas sosial yang
berkaitan dg program posyandu dan teknis pelaksanaan posyandu yang dikerjakan oleh para kader posyandu.
“Selaku kepala desa kami sangat apresiasi terhadap para kader posyandu Blok D khususnya umumnya seluruh kader posyandu di wikayah desa Sukaluyu,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan secara teknis kegiatan di posyandu yang dikerjakan para kader meliputi pendaftaran, penimbangan berat badan, pencatatan, penyuluhan dan pelayanan kesehatan. sedangkan untuk pelayanan kesehatan merupakan tugas bidan desa atau tenaga kesehatan sedangkan pendaftaran, penimbangan, pencatan dan penyuluhan bisa dikerjakan oleh kader posyandu.
“Sebagai Kades Sukaluyu kami haturkan terimakasih kepada para relawan kesehatan termasuk kader posyandu yang sudah bersedia bekerja sama dan berkorban waktu, tenaga dan pikiran membantu petugas kesehatan dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” pungkas Kades Sukaluyu Hj Lina Herlina.
Sementara itu Ketua Posyandu Blok D Rw 05 Nina Boly didampingi Sekretarisnya Ny Hilnita mengucapkan terima kasih atas suport Kades Sukaluyu Hj Lina Herlina.
“Insyaallah kami para kader mulai gelar penimbangan bayi membantu tugas bidan desa dan alhamdulilah kami kompak dalam menjalankan amanah sosial sehingga tujuan kesehatan keluarga, ibu dan anak melalui Posyandu dapat direalisasikan sesuai keinginan warga,” tambah Nina.***RF