Dejurnal.com, Garut – Bupati Garut Rudy Gunawan memberikan arahan dalam Apel Kesiapan menghadapi kegiatan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Sepeda ICF National Championship 2021 dan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) Garut 2021, di Lapang Sekretariat Daerah, Jumat (22/10/2021).
“Kabupaten Garut telah ditunjuk sebagai tuan rumah dalam Kejurnas Balap Sepeda ICF National Championship 2021, maka dari itu, saya menghimbau kepada TNI/Polri beserta pihak lain yang terlibat untuk melakukan pengamanan jalur,” ujarnya.
Menurut Bupati, hal itu tentunya memerlukan kesiapan dalam rangka pengamanan Jalur yang akan di pergunakan sepanjang 65 kilometer Ikatan Sport Sepeda Indonesia. “Ini harus mempunyai satu kriteria tertentu terhadap kelayakan jalan dan ini menjadi tugas kita semua,” ucapnya.
Bupati Rudy berharap, kegiatan ini berjalan dengan lancar karena menyangkut kehormatan Kabupaten Garut sebagai tuan rumah dan harus menjadi pelayan yang baik, dalam pelaksanaan Kejurnas ISSI.
“Dan tentunya ini sebuah kehormatan bagi Bapak Kapolres, Bapak Dandim, dan juga kehormatan Pemda Kabupaten Garut,” tandasnya
Tak hanya mengenai Kejurnas Balap Sepeda, Bupati Garut juga meminta jajaran TNI Polri beserta stakeholder lain untuk melakukan pengamanan PORKAB Garut 2021 yang pembukaannya akan segera dilaksanakan pada Minggu tanggal 24 Oktober mendatang
Tetap harus menjaga protokol kesehatan pada pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) GARUT 2021 dan bisa berjalan dengan aman dan yang akan di ikuti oleh 42 kecamatan se Kabupaten Garut.
“Insyaallah pembukaannya akan dan dilaksanakan selama 6 hari ke depan pengaman di mulai dari daerah perkotaan, Kota Garut, Tarogong Kaler, Tarogong Kidul sebagai tempat pelaksanaan Porkab. Tentu ini pun memerlukan pengamanan yang baik,” tandasnya.***Wato