Dejurnal.com, Karawang – Usaha menengah, kecil, dan mikro atau UMKM dinilai sangat terdampak oleh pandemi Covid-19 hingga mengancam kelangsungan bisnis banyak pelaku. Meskipun seluruh lapisan masyarakat memang terdampak Covid-19, tetapi penyelamatan UMKM dari dampak Covid-19 dinilai sangat penting bagi perekonomian.
Kelompok UMKM dan ultra mikro termasuk yang paling merasakan kondisi berat akibat pandemi yang telah terjadi 2 tahun kebelakang, dalam hal ini Grand Sentraland Karawang berkolaborasi dengan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) menggelar acara Street food and drink serta Live Music dan Stand Up Komedi guna mendorong pertumbuhan lajunya UMKM di Kabupaten Karawang. Sabtu (16/07/2022)
Kegiatan tersebut digelar di playground Grand Sentraland Karawang yang diikuti oleh beberapa Komunitas Kendaraan Roda empat, ERCI (Ertiga Club Indonesia), BIMMERS Karawang, TYCI Karawang, CITYZEN Karawang, dan komunitas Motor Ninja KNI dan Family Ninjas, Bank BSI, Bank BTN dan puluhan pelaku usaha UMKM yang ada di Karawang.
Riyo Pamungkas selaku Manager Pemasaran Grand Sentraland Karawang mengatakan Melalui kegiatan Kolaborasi ini diharapkan sektor UMKM dan ultra mikro bisa kembali bergerak melalui usaha yang mereka lakukan sebagai usaha rumahan dan meningkatkan produktivitas para pelaku UMKM dalam membantu meningkatkan perekonomian di Kabupaten Karawang.***gd/RF