Dejurnal.com, Sukabumi – Aliansi Organisasi Pers (AOP) Kabupaten Sukabumi yang terdiri dari beberapa elemen jurnalis yang tergabung di dalam organisasi berencana untuk beraudiensi dengan dinas di Kabupaten Sukabumi yang sedang mengelola dana alokasi khusus (DAK).
Rencana audiensi ini, selain meminta transparansi perihal penerapannya, juga ikut mengawal agar pelaksanaannya sesuai dengan regulasi dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kabupaten Sukabumi.
Di sisi lain, Aliansi Organisasi Pers mencium beberapa isu yang kasuistik, salah satunya adanya ketidakharmonisan di salah satu dinas antara pimpinan dan bawahannya ketika mengelola anggaran dana alokasi khusus tersebut.
“Hal itulah yang menjadi sebuah dorongan bagi kami untuk melakukan audiensi,” ujar juru bicara Aliansi Organisasi Pers, Jabir, Kamis (13/4/2023).
Dikatakan Jabir, pihak Aliansi Organisasi Pers telah mengantongi informasi dari “orang dalam” di salah satu dinas yang meminta agr hal ini dibuka secara terang benderang agar tidak mengganggu program dana alokasi khusus yang sedang dijalankan.
“Yang lebih membuat penasaran, adanya informasi pihak “orang kuat” yang ikut merongrong serta berkecimpung dalam program dana alokasi khusus,” ujarnya.
Tentunya, lanjut Jabir, semua informasi yang sudah diterima kami dari “orang dalam” harus dikonfirmasikan kepada dinas terkait agar menjadi terang dan bisa meminimalisir hal yang justru akan mengganggu program.
“Audiensi ini sebagai langkah preventif kita selaku kontrol sosial agar pembangunan di Kabupaten Sukabumi berjalan sesuai koridor dan aturan yang berlaku,” pungkasnya.***Aldy