Dejurnal.com, Bandung – Dua orang mantan kepala desa, Dadang Suryana mantan Kepala Desa Rahayu Kecamatan Margaasih dan Dadang Herayana mantan Kepala Desa Banjaran Kecamatan Banjaran naik ke atas panggung utama dan menyampaikan dukungan kepada pasangan AMIN serta melepas jabatan mereka sebagai kades saat mengikuti kegiatan Apel Akbar Desa Bersatu Jawa Barat di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Minggu (1/10/2023).
Tindakan kedua mantan Kades ini menjadi sorotan pemberitaan media, dengan headline Dua Kades Rela Mundur dari Jabatannya Demi Mendukung Anies.
Dadang Suryana mengundurkan diri dari Kades Rahayu karena mencalonka diri jadi anggota legislatif Kabulaten Bandung dari PKS. Ia maju di daerah pemilihan (Dapil) 2. Serah terima jabatan Kadesnya sudah dilakukan awal bulan September 2023.
Begitupun Kades Banjaran Kecamatan Banjaran Dadang Herayana, ia mengundurkan diri dari jabatan Kadesnya karema mencalonkan diri jadi anggota legislatif Kabupaten Bandung dari PKB. ia maju dari Dapil 7.
Pasangan AMIN diyakini oleh kedua valln legislatif ini akan memberikan perubahan di Tanah Air . Sebagai mantan Kades, kesuanya yakin punya masa yang akan mampu berkontribusi terhadap suara Anies.
“Kami pastikan perubahan dan keadilan merupakan tujuan bersama, dan Anies Muhaimin akan menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024 nanti,” ujar mereka.*** Sopandi