Dejurnal.com, Bandug – Pimpinan Anak Cabang Syarikat Islam (SI) Kecamatan Ciparay bersama DKM Mesjid Besar Ciparay (MBC) menggelar kegiatan Program rutin tahunan Bhakti Sosial khitanan massal dan Santunan Anak Yatim dan Dhuafa, berlangsung di Mesjid Besar Ciparay (MBC) kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung Jawa Barat. Minggu (12/11/2023).
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut antara lain,Jajaran Forkopimcam Ciparay, para Pimpinan Anak Cabang ,Pengurus Ranting Syarikat Islam (SI) dari 14 desa Se- kecamatan Ciparay serta para tamu undangan lainnya.Ketua panitia, H.Toto Sutisna dan juga sebagai Ketua Da’i Kamtibmas Polsek Ciparay.
Pelaksanaan Bhakti Sosial Khitanan masal dan Santunan anak Yatim dan dhuafa ini merupakan agenda rutin setiap tahun dilaksanakan oleh Pengurus Anak Cabang Syarikat Islam (SI) kecamatan Ciparay yang meliputi ada 12 Ranting Syarikat Islam yang ada di kecamatan Ciparay dan kalau engga salah ini adalah yang ke 13 kalinya kebetulan saat ini saya panitianya di percaya oleh pengurus Ranting Syarikat Islam,” tutur H.Toto Sutisna.
Menurutnya, pada saat ini pelaksanaan Khitanan masal dan Santunan anak Yatim dan Dhuafa Khitanan masal alhamdulilah ada 60 peserta anak khitanan dari 12 Ranting yang tadi di sebutkan dan kalau santunan anak yatim dan Dhuafa ada 60 santunan kalau dibagi rata 5 santunan untuk tiap – tiap Ranting jadi kali 12 Ranting.
“Alhamdulilah lancar dan tidak ada hal apapun yang tidak diharapkan insaaloh program ini akan tetap berlanjut rutinitas ditahun nanti yang akan datang ,Terang, H. Toto Sutisna.*** Agus Rachmat