Dejurnal.com, Bandung – Pemerintah Desa Pakutandang Kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung salurkan bantuan pangan beras 10 Kg kepada 1.300 KPM penyaluran bantuan pangan beras sebanyak 10 Kg dilaksanakan langsung di GOR Desa Pakutandang pada Senin, (03/06/2024) Jumlah Anggota Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk Bantuan Pangan Beras 10 Kg ini masih sama dengan bulan sebelumnya yakni berjumlah 1.300 KPM.
Penyaluran bantuan pangan ini di hadiri oleh Kepala Desa Pakutandang, Suryaji S.Ip, Puskesos Desa dan semua perangkat desa, Babinsa, Babinkamtibmas,, turut serta ikut mengawal
Sebagaimana disampaikan kepala Desa Pakutandang, Suryaji S.Ip, Alhamdulilah pada hari ini dalam rangka pembagian beras yang bulan kelima dan jumlahnya mungkin untuk Desa Pakutandang 1300 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Ucapnya
Lebih lanjut Suryaji S.Ip, kami sangat berterimakasih sekali dengan program ini yang dirasakan sangat membantu untuk masyarakat khususnya di wilayah Desa Pakutandang itu saja mungkin. “Saya berharap kedepannya mudah – mudahan pemerintah memperhatikan lagi untuk masyarakat – masyarakat yang membutuhkan bantuan – bantuannya,” Pungkasnya.***Agus Rachmat)