Dejurnal.com, Bandung – DPRD Kabupaten Bandung menggelar Rapat Paripurna peringatan Hari Jadi ke-384 di Gedung Paripurna DPRD, Komplek Pemkab Bandung, di Soreang, Senin (21/4/2025).
Rapat paripurna tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Bandung Hj. Renie Rahayu Fauzi. Selain dihadiri Bupati Bandung HM Dadang Supriatna dan Wakil Bupati Bandung Ali Syakieb, rapat paripurna tersebut juga dihadiri pula Wakil Gubernur Jawa Barat H Erwan Setiawan SE, Wakil Ketua DPRD RI dari Daerah Pemilihan Kabupaten Bandung H. Cucun Ahmad Syamsurijal, pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bandung, pimpinan OPD, camat dan para undangan lainnya.
Ketua DPRD Kabupaten Bandung Hj. Renie Rahayu Fauzi , atas nama pimpinan dan keluarga besar DPRD Kabupaten Bandung mengucapkan selamat Hari Jadi ke 384 Kabupaten Bandung. “Semoga makin Bedas menuju Kabupaten Bandung yang maju dan sejahtera,” katanya saat membuka rapat paripurna.
Tema yang diusung dalam peringatan Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-384 tahun ini yakni “Dengan Semangat Bandung Lebih BEDAS 2025, Kita Wujudkan Pemerataan Kualitas SDM dan Infrastruktur dalam Menunjang Pelayanan Publik yang Optimal”.
Dalam kesempatan itu, Hj. Renie Rahayu Fauzi mengajak kalangan masyarakat untuk tetap memegang kebersamaan, sebagai bentuk rasa syukur atas hari jadi ke 384 Kabupaten Bandung.
“Kebersamaan ini dapat menumbuhkan sendi – sendi kehidupan untuk kebersamaan dalam membangun Kabupaten Bandung,” ujarnya.
Kabupaten Bandung, menurut Hj.Renie memiliki sejarah panjang. Sebagai generasi penerus, ia juga mengajak semua elemen untuk meningkatkan kreatif dan inovatif untuk membangun Kabupaten Bandung yang lebih baik lagi.* Sopandi