Dejurnal.com, Karawang – Telah terjadi kecelakaan terjadi di ruas Tol Jakarta – Cikampek (Japek) KM 70.800, Karawang, hingga menewaskan tiga orang, dengan satu di antaranya seorang balita, peristiwa naas tersebut dilaporkan ke Unit Laka Lantas Polres Karawang, Senin (12/10/2020).
Berdasarkan keterangan saksi Kuswoyo, minibus yang membawa sejumlah penumpang ini melaju dari Cikampek/Cirebon menuju arah Jakarta di lajur 1 dan berjalan oleng ke kiri masuk ke row jalan menabrak pohon sawit.
“Sejak istirahat, saya sudah tidak enak dengan sopirnya lantaran dia mengantuk dan saya merasakan mengendarai mobilnya tak stabil, dan ternyata benar kejadian hal seperti ini, dan saya rasa saat di perjalanan sopirnya memang membawa mobilnya ngebut,” ujar Kuswoyo di RS MH Thamrin, Purwakarta.
Dugaan travel tersebut pun sebagai travel gelap. Adapun identitas korban tewas, di antaranya Saprudin (36) seorang sopir minibus yang beralamat Karang Tengah RT 002/02 Desa Karang Tengah Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas, Hendri (21) penumpang alamat Kp Sambirata RT 02/04 Desa Sambirata Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas, dan Melani (2,5) penumpang Karang Tengah RT 01/04 Desa Karang tengah kec Cilongok kab Banyumas. Nil Yati (LB), sedangkan lima korban mengalami luka ringan, kasus ini masih dalam penanganan unit Lakalantas Polres Karawang.
Kendaraan yang dikemudikan Saripudin tersebut merupakan kendaraan minibus Daihatsu Luxio Nopol R 8597 SH, Alamat Karang Tengah RT 002/02 desa Karang Tengah Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas.
Kasat lantas Polres Karawang Polda Jabar AKP Peterson Timisela, dalam keterangannya menjelaskan kecelakaan merupakan kecelakaan tunggal, dan sementara diduga karena lalainya pengemudi kendaraan minibus Daihatsu Luxio Nopol R 8597 SH pada saat berjalan tidak penuh kosentrasi sehingga terjadinya kecelakaan.
“Karena kejadian laka lantas tersebut 1 orang yaitu pengemudi meninggal dilokasi kejadian dan 2 orang meninggal di RS sementara 1 orang Luka berat dan 5 orang penumpang mengalami luka di bawa ke RS Thamrin Purwakarta,” terang kasat lantas.***GD/RF