Dejurnal.com, Karawang – Para pengusaha Asosiasi Jasa kontruksi yang tergabung dalam Badan Pengurus Cabang Gabungan Pelaksana Nasional Seluruh Indonesia (BPC Gapensi) Kabupaten Karawang Kembali mendatangi Kantor Dinas PUPR Kabupaten Karawang, Rabu (19/10/2022).
Asosiasi para pengusaha tersebut di temui oleh kepala Dinas PUPR, H Dedi Ahdiat untuk kembali beraudensi di lantai II Ruangan Alula Dinas PUPR Kabupaten Karawang.
Setelah selesai, Ketua BPC Gapensi mengatakan bahwa para pelaku jasa konstruksi yang sudah turut serta dalam unjuk rasa turut mendengar apa yang telah dikatakan oleh Kepala dinas PUPR.
“Sudah terjawab hari ini bahwa asosiasi akan terus dijadikan mitra oleh dinas PUPR kabupaten Karawang, dan ini akan menjadikan sebuah tonggak sejarah dimana Dinas akan bermitra terus kedepan dengan Asosiasi,” ungkap Deden Permana.
Deden Permana pun berharap kepada Kepala Dinas PUPR, di tahun 2023 yang akan datang dan menjelang persiapan masa pensiunnya agar nantinya bisa berkoordinasi dengan penerusnya.
“Semoga kedepannya dan selamanya kita terus bersinergi dengan Dinas PUPR, bukan hanya kegiatan Project forum asosiasi jasa konstruksi pun melalui lembaga bantuan hukum BPC Gapensi akan runing membuat dan mendorong agar Pemerintah Kabupaten Karawang membuat Perda jasa konstruksi jadi bukan saja kita berbicara kegiatan,akan tetapi asosiasi juga akan berperan untuk mendorong dijadikannya Perda tentang regulasi dan pola kebijakan di Kabupaten Karawang,” pungkas Deden Permana.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Karawang H Dedi Ahdiat ketika akan dikonfirmasi melalui ponsel belum memberikan jawaban. **gd/RF