Dejurnal.com, Bandung – Ribuan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung akan menerima Bansos yang rencanaya akan disalurkan Sabtu (3/12/2022).
Bantuan Langsung Tunai bersumber dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, disalurkan melalui Kantor Pos Indonesia KCU Bandung. Bansos tersebut yakni BLT BBM Tahap 2 untuk bulan November – Desember, bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap IV Oktober Nopember Hingga Desember Tahun 2022.
Camat Heri Mulyadi S.Ip mengatakan bahwa intinya pihaknya mengikuti jadwal dari pihak kantor pos dan tidak mengintruksikan ataupun adanya pengkondisian, semuanya dihimbau sesuai aturan regulasi yang ada normatif.
“Kita himbau normatif aja sesuai yang dicairkan dari pihak kantor Pos, intinya masyarakat KPM penerima silahkan aja mau di belikan barang juga dan dibelanjakan masing-masing, itu haknya mereka,” tandasnya saat ditemui dejurnal.com, Jumat (2/12/2022).
Menurut camat, pihaknya tidak tahu masalah di lapangan seperti apa-apanya, yang jelas normatif dan tidak ada mengarahkan belanja dimana kepada masyarakat KPM.
“Segala normatif aja untuk pihak kecamatan, kalau ada pemotongan tidak dibenarkan, masalah yang lain-lain saya tidak tau. Intinya pihak Kecamatan tidak mengintruksikan apalagi mengondisikan hal – hal seperti itu,” pungkasnya.***Agus Rachmat