Dejurnal.com, Bandung – Pasangan bakal calon Bupati Bandung dan Wakil Bupati Bandung dari Koalisi Bedas Jilid 2 atau Bedas Lanjutkan, Dadang Supriatna dan Ali Syakieb tiba di KPU Kabupaten Bandung, Jalan Bhayangkara Soreang, Kamis, 29 Agustus 2024, pukul 15.48.
Kedatangan pasangan bakal Calon Bupati Bandung yang diusung 6 partai politik; PKB, Nasedem, Gerindra, Demokrat, PAN, dan PDI Perjuangan serta 8 partai nonparlemen ini untuk mendaftar sebagai kontestasi Pilkada 27 Nopember 2024.
Pasangan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb diantar oleh Ketua Tim Koalisi Besdas Jilid 2, Cuncun Ahmad Syamsurijal, para Ketua Partai Politik dalam Koalisi Bedas Jilid 2 , setelah sebelumnya di hari itu juga digelar deklarasi di Hotel Sutan Raja Soreang yang diikuti 10 elemen masyarakat.
Rombongan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb disambut oleh Ketua KPU Kabupaten Bandung dan jajaran dengan upacara adat Sunda. Kemudian dipersilahkan masuk ke ruang pendaftaran dan menyerahkan berkas.
Dalam Konferensi Pers yang digelar setelah pendaftaran, Cuncun memperkenalkan Bedas Jilid 2 Dadang Supriatna dan Ali Syakieb. Ia mengatakan bahwa pasangan Dadang Supriatna pituin orang Bandung. Dadang Supriatna ber KTP Desa Tegaluar dan Ali Syakieb Orang Desa Mekarrahayu, Mrgaasih.
Cuncun mengaku gembira, KPU Kabupaten Bandung sudah mulai tahapan pendaftaran bakal calon kepala daerah, dan paling pertama mendaftarkan pasangan Dadang Supriatna dan Ali Syakieb.
Cuncun menyebut, pilkada ini ibarat suatu pertandingan. “Saya mengajak kepada seluruh yang ikut kontestasi marilah lakukan ini pertandingan sebagai pertandingan persahabatan. Kontestasi Pilbup Kabupaten Bandung ini saya yakin masyarakat Kabupaten Bandung akan ikut menikmati suguhan pertandingan yang akan disampaikan oleh pasangan cabup dan cawabup,” tutur Cuncun.
Para kontestan, kata Cuncun nanti akan berkampanye menawarkan gagasan visi misinya. “Kalau Bedas Kang DS ini bukan hanya visi misi, wujud kerja nyatanya trek rekornya, prestasi-prestasinya sudah dicatat oleh masyarakat Kabupaten Bandung. Insyaallah jilid ke 2 ini beliau akan khoiron minamsihim bukan syaronn min amsihi. Kan lebih baik dari jilid pertama, jilid kedua dengan sejuta program-program yang ditwarkan kepada masyarakat Kabupaten Bandung, ” katanya.
Bakal calon Bupati Bandung Dadang Supriatna mengaku merasa gembira karena dari proses yang cukup panjang sampai bisa mendaftar ke KPU, serta berkas sudah dinyatakan lengkap dan sudah mendapat tanda terima.
Dadang Supriatna berterima kasih kepada masyarakat, dan ia mengaku sangat terharu karena sebelum mendaftar ada 10 komponen masyarakat dari mulai para petani, ojek pangkalan, ojek online, seniman, budayawan dan tokoh agama ikut deklasri mendukung dirinya dan Ali Syakieb.
Dadang Supriatna juga berterima kasih kepada 13 partai politik yang mengusungnya sehingga jika diakumulasikan hitungan suara ada sekitar 1,4 juta suara dari jumlah suara sah di Kabupaten Bandung 2,1 juta.***Sopandi