Sabtu, 27 Juli 2024
BerandadeEdukasi110 Siswa Siap Laksanakan UN Di MTs Al Hidayah Ibun

110 Siswa Siap Laksanakan UN Di MTs Al Hidayah Ibun

Dejurnal.com-Bandung

Mts Al Hidayah Ibun berdiri tahun 1989 berada dibawah naungan yayasan Al Hidayah Ibun, merupakan salah satu madrasah yang cukup beken khususnya di lingkungan KKM Cikancung, umumnya di lingkungan kementrian agama Kabupaten Bandung.

Tahun ajaran 2017 – 2018 ini mts Al Hidayah Ibun mempunyai jumlah siswa sebanyak 311 orang, sedangkan siswa kelas 9 yang akan mengikuti ujian nasional sebanyak 110 orang, ujar Faridla S.Pt, SPd.I selaku kepala madrasah tsanawiyah Al Hidayah Ibun, saat dijumpai Dejurnal.com di kantornya, Selasa, 17 April 2018.

Masih menurut Faridla S.Pt , SPd.I, ada beberapa langkah untuk mencapai suksesnya pelaksanaan ujian nasional, yaitu fihaknya melakukan penambahan jumlah jam pelajaran / pemantapan, untuk mata pelajaran yang di ujiankan yaitu Matematika, Ipa, Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.

Lebih lanjut Faridla S.Pt, SPd.I menambahkan ” tidak itu saja pihaknya juga melaksanakan kegiatan try out ujian nasional sebanyak 2 kali”. Serta diadakannya rapat dengan seluruh orang tua siswa kelas 9 agar anak anaknya untuk terus belajar / menghapal di rumahnya masing masing. Ujarnya

Faridla S.Pt, SPd.I mengungkapkan Mts nya telah meluluskan siswa siswinya sebanyak 25 kali dan alhamdulillah semuanya lulus 100%, selain itu mereka juga sudah bekerja baik di perusahaan swasta, BUMN, BUMD serta ASN.

Diakhir pembicaraan Faridla S.Pt, SPd.I berharap, dalam pelaksanaan UN yang rencananya di gelar tanggal 23 sampai 26 April 2018, seluruh siswanya bisa lulus 100%, selain itu pihaknya juga saat ini mulai membuka pendaptaran siswa baru tahun ajaran 2018-2019 dan pindahan. Pungkasnya***

Taryana Budiman

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI