BerandadeBisnisWarga Penerima Program BPNT Cikidang Didatangi Pengawas Kabupaten? Ada Apa?

Warga Penerima Program BPNT Cikidang Didatangi Pengawas Kabupaten? Ada Apa?

Dejurnal.com, Kab. Sukabumi – Warga Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Sembako/BPNT Desa Cicareuh Kecamatan Cikidang kaget. Pasalnya pada tanggal 28 Mei 2020 mereka didatangi dua orang yang mengaku sebagai pengawas BPNT dari kabupaten.

“Mereka datang dua orang dengan memakai mobil terano warna putih sekitar pukul 16.00,” ujar salah satu KPM Desa Cicareuh.

Menurut ia, dua orang tersebut meminta empat orang KPM untuk ditanya-ditanya seputar program sembako/BPNT.

“Katanya mau kroscek apakah pemberitaan di media dejurnal.com sama tidak dengan fakta di lapangan,” ujarnya.

Ketika ditanya sama orang yang mengaku pengawas dari kabupaten, ia pun sebagai KPM menerangkan apa adanya terkait bahan pokok yang diterimanya berupa beras 9 kg, telur 10 biji, daging kurang dari 1 kg dan dagingnya liat, abon tanpa label, beras tanpa label dan jeruk yang asam.

“Kata orang yang mengaku pengawas tersebut akan mendatangi KPM dari 12 desa untuk dimintai keterangannya dan akan diusut tuntas,” terang KPM yang didatangi orang yang mengaku pengawas dari kabupaten.

Para KPM Desa Cicareuh yang rata-rata ibu-ibu tersebut mengaku direkam dan di video serta menjelaskan apa adanya kepada orang yang mengaku pengawas dari kabupaten tersebut.

Berkaitan dengan hal itu, Koordinator Tenaga Sosial Kecamatan (TKSK) Cikidang, Asep Kodir atau lebih akrab dipanggil Asko mengaku tidak tahu menahu tentang adanya dua orang yang mengatasnamakan pengawas program sembako/BPNT dari Kabupaten.

“Bisa jadi satgas pangan langsung turun atau pengawas lainnya, atau media ataupun LSM,” ujar Asko saat dihubungi dejurnal.com via telepon seluler.

Menurut ia, biasanya kalau ada pengawas dari kabupaten ada kontek dulu ke dirinya dan untuk dua orang ini tidak ada, namun Asko berjanji akan mencari tahu atau info dulu dengan adanya dua orang tersebut yang mengaku pengawas BPNT

“Nanti kang , kalau ada info saya kabarin,” tukasnya.

Sampai berita ini ditayangkan, misteri dua orang yang mengaku pengawas dari kabupaten tersebut belum diketahui secara pasti. Mungkinkah dari aparat penegak hukum atau bisa jadi orang kementrian sosial atau yang diucapkan TKSK Cikidang. Entahlah.***Rudini

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERKINI