Sabtu, 27 Juli 2024
BerandaGerbangDesaPemdes Babakan Karet Laksanakan Jum'at Bersih

Pemdes Babakan Karet Laksanakan Jum’at Bersih

Dejurnal.com,Cianjur – Kegiatan Gotong royong Jum’at Bersih menjadi program utama Pemerintahan Desa Babakan Karet Kecamatan Cianjur Kabupaten cianjur yang rutin setiap hari Jum’at dilaksanakan. Waktu di jumpai dilokasi kegiatan tepatnya didepan perumahan Hutan Kota Cianjur ( HUKOCI ) Jum’at (26/06/2020) Isep Solihin selaku Kepala Desa Menuturkan, selain Jum’at Bersih ini sudah menjadi Program Pemda Cianjur yang sejak dulu sudah ada,bahwa Kebersihan sangatlah penting bagi kehidupan masyarakat untuk menuju Pola hidup sehat juga bisa membangkitkan kembali rasa kebersamaan di antara wargaIsep pun berharap masyarakat Desa kami dapat menyadarinya,s elain para stap Desa yang terjun secara langsung kelapangan kamipun melibatkan para ketua RT dan RW juga masyarakat yang mungkin tidak sedang sibuk atau mempunyai pekerjaan,apalagi kaitan dengan situasi serta kondisi saat ini adanya wabah Covid-19 yang harus kita cegah penyebarannya.

Lanjutnya,Sebetulnya rencana Program yang telah di rancang oleh kami berdasarkan hasil Musdus ataupun Musdes untuk di tahun 2020 ini sangatlah banyak bahkan sudah masuk ke Rencana Anggaran Pembelanjaan Desa, dengan adanya wabah covid – 19 tersebut, juga berdasarkan instruksi dari Pemerintahan baik Pusat.provinsi maupun Kabupaten.Anggaran Dana yang masuk ke desa baik Dana Desa ( DD ) juga Dana lainnya harus masuk ke Perubahan sehingga kami Alokasikan ke kegiatan Pencegahan,penangan juga Bantuan Sosial pada masyarakat.”Alhamdulillah untuk Dana Desa tahap I sudah kami Realisasikan ke kegiatan covid – 19 tersebut,bahkan untuk tahap berikutnya pun berdasarkan instruksi serta peraturan Pemerintah teratas selama kasus wabah Covid – 19 ini belum selesai pengalokasianya harus tetap pokus pada covid,”tandasnya.***Gun,Dns

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI