Dejurnal.com,Cianjur – Wacana Pembangunan wisata religi Kp.Cijedil Desa Cijedil Kec.Cugenang Kab.Cianjur ,gagasan itu Datang dari sosok Kepala Desa Cijedil Pudin, saat diwawancara diruang kerjanya.Rabu (26/08/2020).
Gagasan itu muncul ketika dampak covid-19 sangat terasa diberbagai lini dan sektor termasuk dari anggaran Desa yang bersumber dari APBN,APBD dialokasikan 30% untuk penanganan covid, untuk aparat Desa khususnya Kepala Desa harus bisa memutar otak dan menggali setiap potensi, maka munculah ide itu ujar Kepala desa penuh semangat
Jika wacana ini terwujud bisa membawa manfaat dan menjadi sumber penghasilan bagi warga Desa, mengingat setiap hari banyak sekali peziarah yang datang ke Makom Syekh Abdul Ghofur (Jongor) dan jika itu ditata dengan management pengurusan yang bagus bisa menjadi sumber pendapatan untuk desa dan warga disekitarnya.***Hers