Dejurnal.com, Ciamis – Anggota DPRD dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan bantuan alat pelindung diri (APD) dan telur kepada Rumah Sakit Umum Daerah Ciamis, Senin (12/7/2021).
Penyerahan dilakukan secara simbolik oleh anggota DPRD Jawa Barat Heri Darmawan bersama anggota DPRD Ciamis Supriatna Gumilar dan Herdy Rusdiawan yang di terima langsung oleh Direktur RSUD Ciamis, dr. Rijali.
“Penyerahan bantuan ini hanya bentuk inisiatif dan peduli kita dari dewan provinsi dan dewan kabupaten bekerjasama untuk membantu para tenaga kesehatan (Nakes), kita tahu bahwa para nakes kekurangan APD dan kita juga tahu persis anggaran tidak turun sebagaimana yang di inginkan,” ujar Heri.
Dikatakannya, pihaknya menyerahkan 200 APD dan 500 paket telur kepada RSUD Ciamis dan kedepannya juga berencana untuk menyalurkan bantuan ke puskesmas yang di Ciamis.
“Mudah mudahan dengan tindakan kita kali ini banyak agnia yang mengikutti jejak kita untuk membantu dan peduli terhadap para nakes,” harapnya.
Supriatna pun menambahkan bahwa bukan kali ini memberikan contoh kepada yang lain terutama untuk para elit politik di Ciamis, Bupati ciamis dan semua elemen yang ada Ciamis seperti karang taruna dan yang lain untuk turut membantu para nakes.
“Kita hilangkan dulu ego dan perselisihan karena musuh kita sekarang ini adalah covid 19 dan kita besama sama memberikan perhatian kepada para nakes,” ujarnya.
Direktur RSUD Ciamis mengucapkan rasa terimakasih atas kepedulian dewan dari partai PAN yang telah membantu para nakes karena bantuan ini sangat dibutuhkan.
“Pademi covid ini bukan musuh kami tapi musuh kita, maka kita harus bersama sama melawan covid ini, semoga pademi ini cepat berlalu,” pungkasnya.***Jepri Tio