Sabtu, 27 Juli 2024
BerandadeBisnisH. Nano Suwarno Berharap Pelayanan Dispenda Samsat Subang Ditingkatkan, Utamanya Tempat Parkir...

H. Nano Suwarno Berharap Pelayanan Dispenda Samsat Subang Ditingkatkan, Utamanya Tempat Parkir Mobil

Dejurnal.com, Subang – Berbagai fasilitas pelayanan pajak telah diberikan Badan Pendapatan Provinsi Jawa Barat (Bapenda Jabar) untuk melakukan dan meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat dan wajib pajak secara cepat, tepat dan akurat.

Salah satu komitmen Bapenda Jabar untuk optimalisasi pendapatan daerah dalam hal penerimaan pajak kendaraan bermotor (PKB) dilakukan melalui sosialisasi.

Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) wilayah Subang mengadakan sosialisasi program layanan Samsat dan pelayanan terpadu.

Menurut H. Nano Suwarno.,SH sebagai tokoh masyarakat Kabupaten Subang mengatakan kepada dejurnal.com, untuk semakin menumbuhkan kesadaran akan pentingnya membayar pajak kendaraan baik itu roda dua maupun roda empat itu sebagai salah satu sumber pemasukan bagi daerah, pajak menjadi elemen penting dalam mensukseskan program-program kesejahteraan rakyat.

Namun di sisi lain H. Nano menyampaikan fasilitas terhadap pelayanan di Dispenda Samsat Polres Subang masih kurang, salah satunya tempat pelayanan di depan kurang luasnya terhadap tempat parkir, ketika wajib pajak lewat lintasan drive thru itu ruang gerak untuk parkir mobil kurang leluasa.

Ia menghimbau untuk kedepannya mudah-mudah Dispenda Samsat Polres Subang ada perubahan terhadap tempat pelayanan.***Asep

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI