Sabtu, 27 Juli 2024
BerandaGerbangDesaP2KD Dan BPD Serta Panwas Gelar Musawarah Lanjutan Penetapan Balon Pilkades Bumiwangi

P2KD Dan BPD Serta Panwas Gelar Musawarah Lanjutan Penetapan Balon Pilkades Bumiwangi

Dejurnal.com, Bandung – P2KD Bumiwangi,  BPD dan Panwas menggelar musyawarah lanjutan penetapan bakal calon kepala desa yang akan mengikuti ketahapan selanjutnya yaitu tahapan seleksi tambahan.

Hal itu merupakan rangkaian Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Bumiwangi kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung, berlangsung di aula kantor desa bumiwangi, Senin (11/9/2023).

Seusai acara, Ketua P2KD Setia mengatakan, sore ini sudah dilaksanakan undangan para bakal calon kepala desa dengan didampingi dengan Tim sukses masing – masing dihadiri muspika diwakili oleh panwas kecamatan Ciparay juga lembaga BPD dan jajarannya kemudian tim 11 P2KD desa Bumiwangi.

“Kami bahas pada pertemuan hari ini adalah membuat satu ketetapan utusan panitia tentang penetapan selaku bakal calon desa Bumiwangi yang akan mengikuti konsentrasi Pilkades yang akan dilakukan tahapan demi tahapan,” ucapnya.

Lanjut Setia, karena desa bumiwangi antusiasnya tinggi sehingga menghasilkan bakal calon awal 15 orang sekarang menjadi 12 orang dan 12 orang ini telah dilakukan perifikasi pada hari Sabtu hasilnya informasikan hari ini Senin 11 September 2023. Adapun persoalan temuan -temuan dari administrasi para bakal calon dilakukan klarifikasi.

“Alhamdulilah sudah menemui titik temu dan kami dapat solusi dan menyelesaikan semua permasalahan sehingga tidak ada masalah. Kalaupun ada kekurangan kelengkapan dengan kesepakatan musyawarah tadi diberi sper waktu 3 hari sampai hari Rabu tanggal 13 September,” Terangnya.

Jikalau hari Rabu dinyatakan masih belum lengkap maka itu akan menjadi pertimbangan pada putusan panitia dalam melaksanakan tahapan selanjutnya yaitu, insaalloh tanggal 16 akan dilakukan Tes Akademik di Universitas Langlang Buana.

“Semoga yang 12 saya ucapkan banyak terimakasih dan selamat kepada 12 orang Bakal calon ini bisa menempuh dan sukses ada dalam kelancaran didalam melaksanakan perjuangannya demi perbaikan desa bumiwangi kedepan yang lebih baik,” pungkasnya.***Agus Rachmat

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI