Dejurnal.com, Garut – Tahun 2022 ini, Pemerintah Kabupaten Garut melalui Dinas PUPR memprioritaskan perbaikan dan rekonstruksi 13 ruas jalan sepanjang 67,26 km.
Hal itu disampaikan pada rapat koordinasi dengan jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Garut, yang dihadiri Bupati Garut Rudy Gunawan, Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman, dan Sekretaris Daerah (Sekda) Garut Nurdin Yana, di Kantor Bupati Garut, Selasa (11/1/2022).
Kepala Dinas PUPR Garut, Luna Aviantrini, menyampaikan bahwa pihaknya diimbau melakukan prioritas perbaikan jalan dengan memprioritaskan jalan-jalan yang menjadi pelayanan publik.
“Barusan kami sudah melakukan pertemuan dengan Pak Bupati dan Pak wakil Bupati. Beliau memberikan pengarahan bahwa untuk jalan-jalan yang menjadi pelayanan publik, ini harus menjadi prioritas untuk dilakukan perbaikan perbaikan,” ujarnya.
Lanjut Luna, pihaknya mengupayakan untuk bulan ini sudah ada proses untuk masuk kepada pengadaan barang dan jasa, khususnya jalan-jalan yang menjadi sorotan masyarakat dan itu sudah kita programkan untuk tahun 2022 ini.
“Termasuk beberapa ruas jalan yang akan diperbaiki di Tahun 2022, mulai Jalan Lingkar Luar Leles, sampai ke Jalan Cipicung yang ada di Banyuresmi, Jalan Tarogong-Samarang sampai Panunjuk kalau tidak salah, Cikamiri-Sukapadang, dan juga yang ke arah Kamojang, semua ini termasuk ke program 2022, itu akan kita rekonstruksi. Pada umumnya memang jalan-jalan di kita ini umurnya itu sudah habis, jadi perlu direkonstruksi lagi,” ucapnya.
Menurut Luna, diharapkan sebelum Hari Raya Idul Fitri, beberapa ruas jalan yang akan diperbaiki, khususnya jalan-jalan protokol sudah baik dan layak dilintasi.
“Dan jalan-jalan yang ada di perkotaan, jalan-jalan yang menjadi jalan protokol untuk nanti di waktu lebaran. Jadi sebelum lebaran itu semua jalan-jalan itu harus sudah baik.” tandasnya.***Watono