Dejurnal.com, Bandung – Anggota DPRD Kabupaten Bandung H. Yanto Setianto melaksanakan reses titik kedua pada Reses Anggota DPRD Kabupaten Bandung Masa Sidang II Tahun 2023 di Saung Silaturahmi Dapil 2 Jl. Kopo Margahayu 361, Selasa (14/2/2023).
Ketua Komisi C DPRD ini mengundang konstituennya untuk menyampaikan aspirasi. Selain dari lembar aspirasi, terjaring pula aspirasi yang disampaikan seca lisan.
Selain mendapat sejumlah aspirasi, H. Yanto juga menerima ucapan terima kasih dari warga, seperti dari PD Golkar Sayati Enceng atas telah terealisasinya dan dirasakan manfaatnya oleh warga yakni perbaikan jalan di RW 2 Nataendah, pengecoran jalan di Sayati Hilir (Cedok) di RW 10.
Aspirasi yang disampaikan secara lisan diantaranya dari Kordinator RW 15 Desa Sukamenak yang mengusulkan sarana air bersih.
H. Yanto merespon ajuan tersebut, namun pengajuan sekarang menerutnya, realisasinya dianggaran depan. “Kecuali kalau ada yang bisa dialihkan bisa sekarang,” katanya.
Dari Ketua Karang Taruna Kecanatan Tata Sudrajat, ia menyampaikan aspirasi perbaikan rutilahu untuk salah satu warga di Margahayu dan ingin ada anggaran untuk Karang Taruna Kecamatan.
Menanggapi aspirasi ini H. Yanto meminta intuk diajukan, dicatat nama dan alamat pemilik rutikahunya.
Sedangkan anggaran untuk Karang Taruna Kabupaten Bandung H. Yanto mengaku sudah dianggarkan.
H. Yanto menambahkan, reses ini tetep seperti reses sebelumnya, menampung apa yang diharapkan dari konstituennya. “Terutama pembangunan-pembangunan yang kemarin dorekofusing oleh Pemerintah Daerah sehingga beberapa program ke masyarakat ada yang dibatakkan dan ada yang ditangguhkan, ” katanya.
oleh karenanya, H.Yanto memberi kesempatan yang seluas-luasnya kepada warga untuk menyampaikan usulan-usulan yang tidak tercover di musrenbang maupum yang direkifusing. “Alhamdulillah telah disampaikan tadi oleh konstituen kami, ” katanya.
Di tahun politik ini semua sensitif, sehingga beberapa kepala desa menolak aula kantornya dijadikan tempat reses. Sehingga H. Yanto berharap, kepala desa mengerti kalau reses ini bukan politik, tapi program pemerintah daerah, untuk memyerap aspirssi warga masyarakat oleh angagota DPRD. *** Sopandi