Dejurnal.com, Cianjur – Pelantikan Kepala Desa Cibinong Kec. Cilaku Kab. Cianjur, di gelar di Aula Kecamatan Cilaku, Kamis (04/02/2021).
Acara pelantikan tersebut dihadiri Camat Cilaku, Kapolsek Cilaku, Danramil, Timkes Gugus Covid-19, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan terbatas, mengingat acara pelantikan ini digelar saat kondisi Pandemik covid-19
Acara pelantikan di Pimpin langsung Camat Cilaku, Dadi Rustandi, SH. MH., dalam sambutannya Camat berharap ada sinergi antara BPD dan Kepala Desa. “Agar pembangunan di Desa Cibinong sesuai ekspektasi dan harapan Warga Desa, tidak lupa agar pembangunan di Desa Cibinong agar lebih di tingkatkan sesuai cita-cita dan tujuan pendahulunya,” tegas Camat.
Asep Burhan, S. Sos, PJS Kades Cibinong menerima ucapan Selamat dari segenap tamu undangan, saat di wawacarai terkait visi misinya.
“Harapan dan tujuan saya terciptanya Pemerintahan Desa yang transpsran dan Akuntable, apalagi dalam sambutanya Camat cilaku mewanti-wanti agar kinerja saya harus lebih baik dari pendahulunya (Alm. Adang Kuswara) ” Tutur Asep Burhan S. Sos.***Arkam