Dejurnal.com, Semarang – Bertempat di Lapangan Komplek Rusunawa Jl. Ki Dalem Jroto Kudu Kel. Kudu Kec. Genuk Kota Semarang telah berlangsung Kegiatan Upacara Penutupan TMMD Reguler ke-115 TA. 2022 Kodim 0733/Kota Semarang.
Bertindak sebagai Irup Kapok Sahli Kodam IV Diponegoro Brigjen TNI Joko Triyanto, peserta upacara penutupan TMMD Reguler diantaranya terdiri dari Pasukan gabungan TNI Polri, Ormas kepemudaan, Mahasiswa, Pramuka, Pelajar SD dan SMP.
Adapun rangkaian kegiatan tersebut, pukul 09.15. Wib Para tamu undangan datang disambut dgn tari denok kemang, Paparan di ruang transit , peninjauan dengan golf car proyek TMMD berupa Pengerjaan talud, pavingisasi, betonisasi dan pembuatan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).
Didalam acara ini, menyaksikan video kegiatan TMMD, serta penampilan pentas budaya ( dua jenis tari ), penyerahan secara simbolis RTLH ( Rumah tidak layak huni ), penyerahan sembako cegah stunting, demo drible bola, serta meninjau kegiatan UMKM, gerai kopi mie, pengobatan gratis ( halodoc,PMI )
Pangdam IV Diponegoro dalam sambutanya acara penutupan TMMD Reguler ke 155 TA 2022 Kodim 0733/Kota Semarang, menyampaikan Giat TMMD Reguler ke 115 dan sengkuyung Tahap III tahun 2022 ini, dapat menjadi pemicu yg mendorong semangat masyarakat untuk terus maju dan berkembang dari segi ekonomi.
TMMD yang ke 155 ini bekerja sama dengan Kemenpora RI yang bertujuan untuk mensukseskan program unggulan Pemuda Mandiri Membangun Desa ( PMMD ), yaitu dengan meningkatkan kemampuan generasi muda di pedesaan dengan turut serta aktif membantu kegiatan fisik dan non fisik.
Bahwa TMMD Reguler ke 15 Kodim 0733/Kota Semarang berlangsung selama 30 hari yang dimulai pada tgl 11 Oktober s/d 09 November 2022 di Wilayah kelurahan Kudu Kecamatan Genuk Kota Semarang.
Selama kegiatan TMMD Kodim 0733/Kota Semarang berhasil merintis kegiatan fisik berupa pembangunan saluran air dan peninggian jalan di Rt 05 Rw 07, pembangunan jalan di sepanjang jalan Rt 05, Rt 07, Rt 10 di lingkungan Rw 07, renovasi rumah sebanyak 23 unit.
Sedangkan untuk kegiatan non fisik seperti mengadakan pengajian maulid nabi Muhammad, kesehatan, Pencanangan kampung Pancasila, bazar, olah raga bersama atau jalan sehat dan lomba melukis mural.***BUNGKUS