Minggu, 8 September 2024
BerandadeNewsDiberi Uang Rp 1 juta Dari Pengelola Wisata Curug Betem Sentral, Keluarga...

Diberi Uang Rp 1 juta Dari Pengelola Wisata Curug Betem Sentral, Keluarga Korban Tenggelam : Itu Uang Apa?

Dejurnal.com, Sukabumi – Dua pekan sudah berlalu saat peristiwa terjadinya seorang remaja yang meninggal tenggelam di Curug Betem Sentral Dua Kecamatan Kabandungan.

Sejumlah aktivis yang tergabung di Balebat bersama keluarga korban remaja tenggelam mengaku kecewa kepada pihak pengelola wisata Curug Sentral Dua. Pasalnya, pengelola yang datang langsung menemui keluarga korban saat masih berkabung dan memberikan uang senilai Rp 1 juta.

“Suasana masih berkabung dan uang Rp 1 juta itu kami terima tanpa bisa berbuat banyak,” ujar orang tua korban kepada dejurnal.com, Selasa (9/5/2023).

Di tempat terpisah tokoh Balebat yang juga masih keluarga korban tidak tahu persis uang yang diberikan pengelola Curug Betem Sentral itu uang apa.

“Uang yang diberikan pengelola curug betem sentral dua itu harus jelas judulnya uang apa?,” ujarnya.

Kenapa harus jelas, lanjutnya, karena ini merupakan peristiwa yang telah menelan korban dan terjadi di tempat wisata yang notabene tempat wisata itu menarik tiket masuk.

“Artinya, jika merujuk kepada peraturan yang kami ketahui ketika tempat wisata sudah mengeluarkan tiket, secara administratifnya sudah mempuni untuk menanggulangi hal yang sifatnya seperti ini, termasuk asuransi, hal ini yang akan kami tanyakan kepada pihak terkait kedepan,” ujarnya.

Berkaitan hal itu, Camat Kabandungan saat dikonfirmasi mengenai administratif wisata Curug Sentral mengarahkan untuk meminta jawaban kepada pihak desa juga pengelola.

Ketika dihubungi via seluler, pihak desa Kabandungan meminta waktu untuk mengkonfirmasi hal itu kepada pihak terkait.

“Kami minta waktu untuk mengkonfirmasi kepada pihak pihak terkait,” jawab Kepala Desa Kabandungan.***Aldy

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI