BerandaGerbangDesaWarga Cileubak Gelar Tsyakur Tandai Rampungnya Pembangunan Mesjid

Warga Cileubak Gelar Tsyakur Tandai Rampungnya Pembangunan Mesjid

Dejurnal.com, Bandung – Puluhan warga RW 06 dan RW 15 Kampung Cileubak Desa Nagrak, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung menggelar Tasyakur Bi’nimah atas rampungnya proyek pembangunan Pemeluran dan pemasangan Khanofi halaman Mesjid Al Ihksan yang berada di kampung Cileubak tersebut, Jum,at (7/2/2025), malam.

Acara juga dihadiri Kepala Desa Nagrak H Ujang Suparman beserta jajaran, para tokoh masyarakat, pemuda dan unsur lainnya di desa tersebut.

Ketua DKM Mesjid Al Ihksan, Ustad Ayi Mahmud yang juga panitia pembangunan mengungkapkan, rasa syukur atas selesainya proyek pembangunan pemeluran dan pemasangan Khanofi tersebut.

Alhamdulillah proyek pembangunan Mesjid Al Ihksan telah selesai dilaksanakan. Saya juga menghaturkan terima kasih kepada masyarakat dan bapak kepala desa yang telah memberikan kepeduliannya sehingga proyek ini selesai tanpa hambatan,” ujar Ustad Ayi Mahmud,”

Dikatakan, proyek pembangunan pemeluran dan pemasangan Khanofi tersebut dibiayai dan dilaksanakan dari swadaya masyarakat Selanjutnya ia berharap dengan kegiatan ini dapat meningkatkan semangat masyarakat khususnya di Kampung Cileubak untuk senantiasa memakmurkan masjid. “Saya berharap mudah-mudahan ke depan Masjid Al Ihksan lebih maju, lebih makmur dalam penggunaannya,” pungkasnya.(**AR)

Ikuti saluran dejurnal.com di WhatsApp : https://whatsapp.com/channel/0029Vb3S5qc9Gv7Zmhuqge1L dan Google Berita
spot_img

Berita Terkait

REKOMENDASI

TERKINI

Trending a week

Populer