Dejurnal.com, Subang – Assyifa Peduli dan Badan Wakaf Assyifa menggelar program khusus bertema ‘Ramadhan Berdampak’. Program-program ini merupakan implementasi dari 5 pilar, yaitu pendidikan, kesehatan, sosial, dakwah, dan ekonomi pemberdayaan.
As-sifa Peduli Ikhsan Nuryamin di dampjngi oleh Ketua yayasan As-sifa Dr.KH Lalu Agus Pujiartha mengatakan kepada dejurnal.com bahwa Assyifa Peduli agar kebermanfaatan lembaga meluas, kemudian berdasarkan 5 pilar tersebut diturunkan menjadi beberapa program. Diantaranya Ifthar Bahagia, Kado Da’i dan Guru Ngaji, Bingkisan Ramadhan, Yatim Bahagia, Tebar Zakat Fitrah, Tebar Fidyah, Kajian Ramadhan, Tarawih Keliling, Takjil On The Road, Zakat Maal, Pesantren Ummahat, dan Ramadhan di Palestina.
“Dari program-program yang dicanangkan, Assyifa Peduli menargetkan 30.741 penerima manfaat pada Ramadhan Berdampak 1446 H ini, dengan menyasar yatim, dhuafa, masyarakat umum, keluarga pra sejahtera, santri tahfidz, da’i, lansia, pekerja harian, guru ngaji, dan penerima lainnya.”ujarnya
Baca juga :
Sinergi Dengan Media, Yayasan As-Syifa Gelar Temu Wicara Bareng Awak Media Subang
Lanjut Ketua As-syifa Peduli Ikhsan mengatakan bahwa Per tanggal 20 Maret 2025, jumlah penerima manfaat dari program Assyifa Peduli tercatat 29.046 orang. Dengan rincian:
1. Program Ansyithah : 5.423 penerima manfaat
2. Bingkisan Ramadhan : 944 penerima manfaat
3. Ifthar Bahagia : 16.486 penerima manfaat
4. Kado Dai dan Guru Ngaji : 2.568 penerima manfaat
5. Ramadhan Palestina : 1.000 penerima manfaat
6. Sarana Ibadah : 100 penerima manfaat
7. Tarhib Ramadhan : 1.200 penerima manfaat
8. Yatim Bahagia : 958 penerima manfaat
9. Zakat Fitrah : 367 penerima manfaat
Kepala Program LAZ Assyifa Peduli, Ikhsan Nuryamin, S. Kom., berharap melalui program-program yang diusung dapat menumbuhkan rasa kasih sayang antar muslim, sebagai media untuk mempererat silaturahmi dan menambah wawasan keislaman, dan sebagai jalan untuk saling meringankan serta menebar kehangatan di bulan Ramadhan sehingga seluruh muslim dapat merasakan keberkahan di bulan mulia ini. Sehingga Ikhsan mengajak seluruh pembaca untuk berbagi kepedulian menebar senyuman dengan bergabung di Ramadhan Berdampak dan program berkelanjutan lainnya atau langsung akses dan bersedekah melalui www.aksipeduli.id