Dejurnal.com, Bandung – Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Sekolah Dasar (SD) Se- Kecamatan Pacet yang diselenggarakan selama empat hari mulai Rabu 21 April Sampai dengan Kamis 24 April 2025 diikuti 48 Sekolah Dasar (SD) dari 8 Cabang olah raga (Cabor) diantaranya Cabang olah raga (Cabor) Bulu tangkis, Atletick, Tenis meja, Voly ball, Sepak bola,Silat,Karate dan Renang,peserta di ikuti Putra -putri berlangsung di Lapang sepak bola Desa Cipeujeuh Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung
Dalam pembukaan O2SN dihadiri Jajaran Forkopimcam Pacet,pengawas Korwil, Kepala Sekolah, Guru,Orang tua siswa serta Siswa siswi Sekolah Dasar (SD) Se-Kecamatan Pacet.
Ketua kelompok kerja kepala sekolah (K3S) yang juga selaku penyelenggara kegiatan O2SN, Kecamatan Pacet,Aziz’ kepada Dejurnal.Com Rabu (23/4/2025) mengatakan Alhamdulilah Sekolah Dasar yang ada di wilayah Kecamatan Pacet telah dilaksanakannya O2SN berjalan lancar dan sukses, Tujuan dilaksanakannya kegiatan O2SN adalah untuk meningkatkan prestasi antar Sekolah Dasar (SD), memupuk dan mempererat silaturahmi persaudaran, serta sebagai apresiasi sarana dan penilaian keberhasilan kegiatan ekstrakurikuler. Ucapnya”
Lebih lanjut Aziz mengatakan untuk selanjutnya mudah -mudahan dapat melahirkan bibit -bibit atlit olahragawan, prestasi akademik yang potensial menjadi kebanggaan di masa depan, khususnya sebagai Tim andalan Kecamatan Pacet
Dalam kegiatan O2SN ini sejumlah 8 Cabang olah raga (Cabor) diantaranya ,Bulu tangkis,Atletick, Tenis meja, Voly ball, Sepak bola, Silat, Karate dan Renang,
Semoga siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kecamatan Pacet menjadi yang terbaik dalam mengembangkan minat dan bakat peserta didik sebagai generasi penerus bangsa. (**AR)