Dejurnal.com, Bandung – Hujan deras yang mengguyur Kota Bandung dengan intenstitas waktu yang cukup panjang, menyebabkan banjir di sejumlah ruas jalan, Kamis (24/12/2020).
Beberapa video kiriman warga yang terkena banjir membanjiri beberapa grup whatsapp, dikabarkan banjir melanda daerah Kawasan Jalan Dr. Djunjunan atau Pasteur.
Berdasarkan laporan dari sejumlah warganet, banjir dikabarkan terjadi di sejumlah kawasan. Bahkan dari foto dan video yang dibagikan, banjir terbilang cukup besar.
Salah satu video kiriman warganet menunjukan sebuah mobil warna kuning berusaha menerjang banjir, namun arus air lebih besar sehingga mendorong mobil tersebut mundur dan menyenggol motor di belakangnya yang juga berusaha keluar dari banjir.
“Ini banjir di daerah Cihampelas pasteur,” ujar salah satu warganet yang mengirimkan video kepada dejurnal.com.
Sementara video yang lain memperlihatkan banjir yang terjadi di pemukiman penduduk di daerah Cihampelas, terlihat arus air dari sunggai di wilayah Cihampelas yang deras dan masuk ke dalam rumah.*** Red