BerandaGerbangDesaKades Sukaluyu Himbau Gerakan Budaya Gotong Royong Untuk Bangun Swadaya Masyarakat

Kades Sukaluyu Himbau Gerakan Budaya Gotong Royong Untuk Bangun Swadaya Masyarakat

Dejurnal.com, Karawang –
Desa Sukaluyu Kecamatan Teluk Jambe Timur Karawang berupaya menggerakan gotong royong dan membangun budaya swadaya masyarakat untuk mendongkrak berbagai program pembangunan lingkungan dengan menggandeng masyarakat desa agar selalu mempertahankan sifat kegotongroyongan dan berswadaya agar desa Sukaluyu menjadi desa yang maju, sejahtera, bersih, nyaman dan ramah serta aman.

Hal itu dikatakan Kades Sukaluyu Hj. Lina Herlina di kantornya Senin (31/5/2021).

Menurut Hj. Lina Herlina pihaknya akan terus berupaya dan berkomitmen memajukan dan mensejahterakan masyarakat melalui sejumlah pembangunan berbagai sektor seperti pelayanan public yang menyangkut kepengurusan surat atau dokumen kependudukan yang cepat hemat waktu dan biaya serta akan membangun Balai Latihan Kerja (BLK) guna melatih para milenial agar bisa bersaing dan terserap di pabrik dan industri yang ada di wilayah desa Sukaluyu serta penguatan swadaya masyarakat dan badan usaha milik desa (bumdes) agar dapat menggairahkan ekonomi kerakyatan dan menggerakan warga nya dalam UMKM,” Jelasnya.

Dikatakannya, wilayah desa Sukaluyu sangat srategis karena ada di barat kota Karawang sehingga sangat berpontensi ada lima dusun dan 22 RW penduduknya beragam dua dusun ada di wilayah Perumnas BTJ dan tiga dusun lainnya berada di Kp Rawa Rengas Kp. Lame, Karang Anyar dan Kp Kalipandan dan Kali kalapa namun keberhasilan program pembanguna dan peningkatan ekonomi desa tergantung sinergitas antara perangkat dengan masyarakat artinya sifat guyub dan gotong royong maayarakat itu sangat dibutuhkan agar dapat merealisasikan seluruh program desa.

“Kami berupaya bersinergi dengan perangkat dan kadus LPM BPD..RW dan RT agar selalu mempertahankan sifat gotong royong dan berswadaya dalam berbagai kegiatan sosial dan pembangunan lingkungan,” pungkas Hj. Lina Herlina.***RF

Ikuti saluran dejurnal.com di WhatsApp : https://whatsapp.com/channel/0029Vb3S5qc9Gv7Zmhuqge1L dan Google Berita
spot_img

Berita Terkait

REKOMENDASI

TERKINI

Trending a week

Populer