Dejurnal.com, Bandung – Anggota DPRD Kabupaten Bandung Riki Ganesa, S. Hut mengunjungi konstituennya di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 pada Reses Masa Sidang II Tahun 2021.
Di saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat Jawa-Bali, anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi Golkar ini menengok sejumlah warga di Desa Cibiruwetan, Cibiruhilir dan Cinunuk
yang tengah isolasi mandiri (isoman) di rumah, Sabtu (19/7/2021).
Dengan menjalankan protokol kesehatan (prokes) yang ketat, menjaga jarak dan memakai masker, Riki menyapa sambil memberikan semangat dan memberikan paket makanan.
Riki mensupor dengan mengajak bersemangat serta berdoa. “Sabar ya Bu dan tetap semangat. Jangan lupa berdoa dan istirahat. Insya Allah sehat dan bugar kembali, “kata Riki kepada salah satu warga di Kampung Babakan Sumedang RW 05 Desa Cinunuk.
Diantar Ayut Sutisna, Ketua RW setempat Riki terus memberi semangat kepada warga yang tengah isoman. Ia menyatakan dengan semangat imun akan meningkat sehingga cepat sembuh. Riki juga mengaku kalau dirinya juga sebum nya sempat terpapar covid-19. Kerena semangat sekarang ia sudah sembuh.
Menurut Riki yang warga Kampung Cipondoh RW 06 Desa Cinunuk ini, dalam reses masa sidang II tahun ditengah pandemi covid-19 apalagi PPKM darurat tetap harus dilakukan dengan fokus penanganan pandemi covid-19 dan memberikan edukasi kepada warga.
Karena waktu yang dibatasi, menyapa sejumlah warga yang tengah isoman dan sharing dengan tokoh masyarakat hanya sebentar. Riki melanjutkan dengan menyapa para pedagang kecil.
Menurut Riki, dari menyapa warga, mereka curhat berbagai persoalan, mulai insfrastruktur, pelayanan publik hingga terkait PPKM darurat.
“Umumnya mereka yang curhat terkait dengan PPKM. Mereka berharap PPKM Darurat ada kelonggaran dalam berusaha, khususnya pada kegiatan usaha untuk berdagang. Mereka merasakan dampak PPKM Darurat ini sangat berat. Meski demikian, sejumlah pihak terus berikhtiar, dan melakukan langkah-langkah. Masyarakat juga harus bersabar dalam menghadapi pandemi Covid-19,” terangnya.
Riki mengapresiasi pengurus RW dan RT yang melakukan penanganan secara gotong royong terhadap warga yang terpapar covid-19. Riki berharalp pandemi segera berlalu agar perekonomian masarakat berjalan normal kembali. ***Sopandi